Bola.com, Madrid - Bek tim nasional Spanyol, Sergio Ramos, mengatakan, La Furia Roja bakal tampil di ajang Piala Eropa 2016 bukan sebagai tim pelengkap turnamen.
Baca Juga
Spanyol diambang sejarah baru di dunia sepak bola. Hal itu akan terjadi andai La Furia Roja mampu meraih gelar juara di Piala Eropa 2016.
Gelar tersebut nantinya akan menjadi yang ketiga secara beruntun diraih Spanyol di turnamen elite Eropa tersebut. Sebab, sebelumnya pasukan Vicente del Bosque itu sudah meraih gelar Piala Eropa pada edisi 2008 dan 2012.
"Kami bangga bisa hidup di tim nasional yang unik ini. Semoga kami bisa mencapai sesuatu yang bersejarah dengan meraih tiga gelar beruntun di Piala Eropa," kata Ramos.
"Kami harus pergi selangkah demi selangkah. Kami akan mengawalinya dengan menghadapi tiga lawan yang sangat tangguh," ucap pemain Real Madrid itu.
Spanyol tergabung di Grup D bersama Republik Ceska, Turki, dan Kroasia. Mereka akan membuka laga fase grup melawan Republik Ceska di Stadion Municipal, Toulouse, pada 13 Juni 2016.
Sumber: Sportsmole