Komentar Gareth Bale Setelah Wales Ditekuk Inggris

oleh Ary Wibowo diperbarui 16 Jun 2016, 23:45 WIB
Gareth Bale kembali bikin geger lewat tendangan bebasnya. Kali ini giliran Inggris jadi korban (reuters)

Bola.com, Lens - Bintang tim nasional Wales, Gareth Bale, mengaku optimistis timnya bakal tetap lolos ke 16 besar Piala Eropa 2016, meski pada pertandingan terakhir Grup B kalah 1-2 dari Inggris, di Stade Bollaert-Delelis, Lens, Kamis (16/6/2016).

Advertisement

Bale membuka keunggulan Wales pada menit ke-42. Namun, Inggris berhasil bangkit pada paruh kedua dan mampu membalikkan keadaaan berkat torehan dua pemain pengganti, yakni Jamie Vardy (56') dan Daniel Sturridge (90+1). 

Sepanjang pertandingan, menurut catatan UEFA, Inggris melepaskan empat tembakan akurat dari 21 percobaan, dengan penguasaan bola 65 persen. Sementara itu, Bale dan kawan-kawan menciptakan dua peluang emas dari enam percobaan.

"Kami akan menuju pertandingan berikutnya dengan kekuatan lebih besar. Kami akan terus berjuang untuk lolos (ke 16 besar). Kami kecewa (kalah dari Inggris), tetapi kami tetap merupakan tim kuat. Turnamen ini belum berakhir," ujar Bale, seusai pertandingan. 

Kekalahan ini membuat Aaron Ramsey dan kawan-kawan tertahan di posisi kedua klasemen sementara Grup B dengan poin tiga, atau tertinggal satu angka dari Inggris di puncak klasemen. Peringkat ketiga dan keempat diisi Slovakia dengan kemasan poin tiga serta Rusia (0). 

Pada matchday terakhir Grup B, Wales bakal menghadapi Rusia, di Stadium de Toulouse, sedangkan Inggris akan menantang Slovakia, Selasa (21/6/2016).

Sumber: UEFA

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini