Bola.com, Bogor - Sejak ditunjuk jadi pelatih Timnas Indonesia dua pekan lalu, Alfred Riedl terus melihat aksi-aksi pemain yang berpotensi masuk tim asuhannya jelang Piala AFF 2016 secara langsung. Pertandingan PS TNI versus Persipura Jayapura di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Minggu (19/6/2016) malam, juga tidak lepas dari pantauannya.
Sebelum tiba di stadion yang jadi markas anyar PS TNI itu, Alfred menyambangi skuat Persipura di hotel tempat tim Mutiara Hitam menginap yang berada di kawasan Sentul.
Alfred terlihat berbincang dengan pelatih Persipura, Jafri Sastra. "Coach Riedl menghendaki bertemu saya," kata Jafri sebelum beranjak menemui Alfred seusai menyantap hidangan buka puasa.
Baca Juga
Kepada Bola.com, Alfred mengungkapkan ia memang tidak akan sekadar menonton pertandingan di Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo, namun ia juga ingin berinteraksi secara langsung dengan para pelatih dari tim yang ditontonnya.
"Saya ingin bertemu mereka (para pelatih klub) dan ngobrol bukan antara pelatih timnas dan pelatih klub. Ya ngobrol saja, sebagai sesama pelatih yang sama derajatnya," ungkap Alfred.
Selepas berbincang dengan Jafri dan menjawab beberapa pertanyaan dari Bola.com, Alfred diingatkan oleh asisten yang selama ini menemaninya untuk membantu berkomunikasi dengan pihak-pihak yang kesulitan berbahasa Inggris karena pelatih 66 tahun itu belum fasih berbahasa Indonesia, bila malam ini ada big match Arema kontra Persija di Stadion Kanjuruhan, Malang.
Pelatih asal Austria itu pun bergegas menempatkan diri di depan televisi. "Wah sudah terlambat. Apa saya bilang, tiga menit pertama (pertandingan) sangat penting," ucapnya kepada sang asisten dengan mimik serius.
Namun, sejurus kemudian ia tersenyum dan berujar dirinya hanya bercanda. Alfred lantas memperhatikan jalannya pertandingan. Ucapan-ucapan semisal "bahaya", "terima kasih (untuk umpan), "good", terdengar saat ia merespons jalannya permainan.
Ia juga tidak segan mengomentari jalannya pertandingan dan berbincang perihal pemain di kedua tim dengan Bola.com.
Alfred terlihat tidak melupakan para pemain yang pernah dilatihnya semasa Piala AFF 2010 dan 2014, semisal Hamka Hamzah, Cristian Gonzales, dan Maman Abdurrahman. Bahkan Ramdani Lestaluhu yang duduk di bangku cadangan dan masuk tayangan, tak luput dari pengamatannya.
Di sisi lain, dengan jujur ia mengakui bila ada pemain yang menarik perhatiannya, tetapi belum dikenalnya. Alfred hanya menyaksikan laga Arema kontra Persija sepanjang babak pertama. Saat jeda pertandingan, mantan pelatih timnas Vietnam dan Laos itu meninggalkan tempat untuk selanjutnya menuju Stadion Pakansari.
Alfred memastikan bahwa hingga pekan depan ia masih akan terus menyaksikan beberapa pertandingan untuk mendapatkan pemain yang dinilainya layak berkostum Timnas Indonesia. "Waktu saya tak banyak. Sebentar lagi tidak ada pertandingan karena libur Lebaran," ujarnya.