Bola.com, Lille - Gelandang timnas Jerman, Bastian Schweinsteiger, meminta timnya untuk tampil lebih baik di perempat final Piala Eropa 2016. Apalagi, Jerman bakal menghadapi lawan berat pada fase selanjutnya.
Baca Juga
Die Mannschaft mengamankan satu tiket ke delapan besar setelah mengalahkan Slovakia dengan skor 3-0 di Stade Pierre Mauroy, Lille, Minggu (26/6/2016) malam WIB. Tiga gol Jerman disarangkan Jerome Boateng (8'), Mario Gomez (43'), dan Julian Draxler (63').
Pada perempat final, skuat asuhan Joachim Low tersebut akan bersua pemenang antara Italia melawan Spanyol di Nouveau Stade de Bordeaux, 3 Juli 2016. Gli Azzurri dan La Roja baru akan menjalani pertandingan 16 besar di Stade de France, Senin (27/6/2016) malam WIB.
"Kami belum menghadapi tim yang hebat ketika melawan Ukraina, Irlandia Utara, dan Slovakia. Polandia adalah tim yang bagus, tetapi tentu Anda tahu apa yang saya maksud," ujar Schweinsteiger.
"Kami memiliki pertandingan yang lebih sulit di Piala Dunia. Namun ketika menghadapi Spanyol dan Italia, kami harus siap untuk tampil dengan penampilan terbaik," lanjut gelandang Manchester United tersebut.
Jerman memiliki rekor buruk ketika menghadapi Italia ataupun Spanyol. Dari lima laga terakhir kontra Italia, Jerman menelan dua kekalahan, dua hasil imbang, dan hanya sekali menang. Sementara itu, saat berhadapan dengan Spanyol, mereka tiga kali kalah dan hanya dua kali menang.
Sumber: FourFourTwo