Selebrasi Unik Payet dan Griezmann

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 04 Jul 2016, 14:13 WIB
Selebrasi unik Dimitri Payet dan Antoine Griezmann

Bola.com, Prancis - Skuat timnas Prancis saat ini dihuni oleh pemain-pemain bertalenta. Dua di antara para pemain tersebut adalah Dimitri Payet dan Antoine Griezmann. Kedua pemain ini menjadi wajah utama bagi skuat Les Bleus pada Piala Eropa 2016. Payet dan Griezmann mempunyai selebrasi unik ketika satu di antara mereka mencetak gol.

Advertisement

Payet dan Griezmann menjadi andalan utama bagi pelatih Prancis, Didier Deschamps. Kombinasi kedua pemain tersebut telah menghasilkan sebelas gol untuk Les Bleus hingga babak perempatfinal Piala Eropa 2016. Jika melihat perpaduan antara Payet dan Griezmann, seakan keduanya telah bermain bersama dalam waktu yang cukup lama. Namun, Piala Eropa 2016 merupakan kali pertama kedua pemain tersebut bermain bersama.

Selebrasi unik Dimitri Payet dan Antoine Griezmann

Payet kini telah berusia 29 tahun. Pemain yang membela klub West Ham United memang terbilang terlambat masuk tim nasional senior. Pelatih Prancis sebelumnya, Laurent Blanc tidak pernah menyertakan Payet dalam turnamen internasional. Namun hal tersebut tidak memengaruhi motivasinya untuk memberikan yang terbaik bagi negaranya. Payet yang berada dalam usia kematangannya sebagai pesepakbola, terus menunjukkan performa yang positif.

Sejak masih berada di skuat junior, Griezmann telah menunjukkan tanda-tanda sebagai pemain yang berbakat. Tidak seperti pemain Prancis kebanyakan yang meniti karier di negaranya, Griezmann sudah menunjukkan keteguhannya dengan bermain untuk klub Real Sociedad. Penampilan impresifnya bersama Sociedad menarik minat Atletico Madrid yang memboyongnya pada tahun 2014.

Griezmann yang masih berusia 25 tahun mempunyai potensi untuk menjadi legenda Les Bleus. Jika bisa mempertahankan performanya, Griezmann bisa mengikuti jejak Zinedine Zidane dan Michel Platini.

Meskipun Payet dan Griezmann baru mengenal dalam waktu yang singkat, keduanya memiliki hubungan yang luar biasa. Kedua pemain ini mempunyai kebiasaan yang unik ketika satu di antara mereka menghasilkan gol. Payet akan mencium sepatu Griezmann ketika Griezmann mencetak gol dan begitu juga sebaliknya.

Antoine Griezmann saat ini bertengger di puncak daftar pencetak gol terbanyak Piala Eropa 2016 dengan 4 gol. Adapun, Payet berada di posisi kedua dengan tiga gol. Kemungkinan besar, keduanya akan kembali mempertontonkan selebrasi unik tersebut kala Prancis berhadapan melawan Jerman pada babak semifinal (7/7/2016).

Sumber: Berbagai Sumber