Bola.com, Bandung - Bek muda Persib Bandung, Rudolof Yanto Basna mengubah penampilan semenjak berkostum Maung Bandung. Dulu, saat masih memperkuat Mitra Kukar, rambut Yanto sedikit panjang dan dikepang.
Yanto memotong rambut setelah Piala Jenderal Sudirman berakhir. Setelah itu, ia bergabung Persib dengan penampilan baru, salah satunya memangkas rambut.
"Soal gaya rambut karena saya suka musik reggae, jadi kalau sudah gondrong pasti dikepang karena kalau tidak dikepang jadi jabrik," kata Yanto.
Yanto memotong rambut supaya terlihat lebih segar. Apalagi dengan klub baru, bek kelahiran Sorong, 12 Juni 1995 itu ingin dapat tuah dari penampilan anyar.
Baca Juga
Dulu, saat bergabung Timnas U-19, Yanto masih segan untuk mengotak-atik gaya rambut. Maklum pada saat itu dia baru lulus SMA dan rata-rata pemain Timnas U-19 bergaya rambut rapi.
"Tapi kadang saya suka kangen dengan rambut gondrong. Mungkin sekarang mau dipanjangkan lagi biar dikepang seperti dulu kan enak kalau mendengarkan musik reggae jadi seperti musisi ha-ha-ha-ha," ucapnya.
Soal musik reggae, Yanto senang menyanyi dan joget bareng David Laly. David adalah teman sekamar Yanto di mes Persib maupun saat menginap di hotel untuk menjalani laga tandang.
Saat berada di kamar, mereka sering memutar musik reggae dan bernyanyi. Yanto semakin asyik dengan hobinya itu karena David Laly justru lebih gokil kalau berjoget.
"Wah, kalau dia lebih heboh dari saya. Lihat saja kalau selebrasi cetak gol pasti ada-ada saja gayanya," kata Yanto.