Bola.com, Sachsenring - Pebalap Honda, Marc Marquez, menang dalam balapan MotoGP Jerman di sirkuit Sachsenring, Jerman, Minggu (17/7/2016). Rider asal Spanyol itu meraih kemenangan dengan cara yang fantastis.
Baca Juga
Balapan di Sachsenring dimulai dalam kondisi sirkuit yang basah setelah disiram hujan. Namun di pertengahan lomba, saat trek mulai mengering, dimulailah adu strategi karena para rider harus mengganti motor yang memakai ban kering atau intermediate.
"Hari ini adalah salah satu balapan yang gila. Pada bagian pertama lomba saya memilih ban yang salah. Tadinya saya mau memakai ban soft. Tapi saya melihat Valentino Rossi, Jorge Lorenzo, dan Dani Pedrosa memakai ban extra soft. Saya mengubah pilihan di saat akhir dan mengikuti mereka," kata Marquez seperti dikutip crash.
Marquez start dari pole position namun gagal mempertahankan tempatnya di awal lomba. Ia juga sempat keluar lintasan dan posisinya melorot hingga keluar dari 10 besar.
Titik balik untuk juara MotoGP 2013 dan 2014 itu didapat ketika ia memutuskan masuk ke pit dan mengganti motor pada lap 17. Marquez mengambil sejumlah resiko namun strategi tersebut terbukti jitu.
"Saya mengganti motor karena jauh daari posisi pertama dan podium. Saya mengambil resiko karena bagian trek yang kering sangat sempit. Ada dua atau tiga tikungan yang masih sepenuhnya basah," beber Marquez.
Setelah mengganti motor dan memakai ban kering, Marquez kembali ke trek dengan posisi yang berada di luar 10 besar. Namun kondisi trek yang makin mengering membuatnya mampu memperbaiki posisi dengan cepat.
"Hal yang gila karena saya sempat tak tahu ada di posisi berapa. Rencana saya hanya tak ketinggalan banyak poin dari Rossi. Saya tahu dia sangat cepat di trek basah," kata Marquez.
Saat finis, Marquez berada di posisi pertama. Jauh meninggalkan dua saingan beratnya, Rossi (8) dan Lorenzo (15). Hasil ini membuat Marquez mengoleksi tujuh kemenangan secara beruntun di Sachsenring, empat diantaranya di kelas MotoGP.