Alasan Mourinho Usai MU Kalah dari Dortmund

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 23 Jul 2016, 07:50 WIB
Manajer Manchester United asal Portugal, Jose Mourinho. (AFP/Jon Super)

Bola.com, Shanghai - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, punya alasan sendiri untuk mengomentari kekalahan 1-4 dari Borussia Dortmund pada laga pembuka International Champions Cup 2016, Jumat (22/7/2016). The Special One berkilah, Setan Merah kalah karena minim persiapan.

Bermain di Shanghai Stadium, gawang MU sudah bobol pada menit ke-19 melalui aksi Gonzalo Castro. Memasuki menit ke-36, Dortmund kembali merobek jala MU melalui gol penalti Pierre-Emerick Aubameyang.

Advertisement

Dortmund semakin tak terbendung setelah mencetak gol ketiga melalui Ousmane Dembele pada menit ke-57. Dua menit berselang, MU sempat memperkecil ketertinggalan melalui Henrik Mkhitaryan. Namun, klub asal Jerman menjauh usai Castro kembali mencetak gol pada menit ke-86.

"Saya tahu dalam pertandingan pramusim tim yang memiliki tahap persiapan akan terlihat lebih bagus ketimbang tim lainnya. Hal itu terjadi dari tahun ke tahun, beberapa tim yang bagus justru kalah dengan hasil besar," kata Mourinho.

"Saya rasa setelah 10 menit awal kita bisa melihat mana tim yang baru memulai pelatihan 10 hari lalu dan memainkan satu pertandingan dengan tim yang sudah berlatih satu bulan dan memainkan empat pertandingan. Mudah rasanya melihat perbedaan dalam hal intensitas dan ketajaman. Jadi, bagi kami laga tadi sangat sulit," ujar pria asal Portugal tersebut.

Setelah laga ini, MU akan menjajal kekuatan Manchester City di National Stadium, Beijing (25/7/2016). Tiga hari berselang, giliran Dortmund yang meladeni kekuatan The Citizens di Longgang Stadium, Shenzhen.

Sumber: Sky Sports