Bola.com, London - Penyerang anyar Chelsea, Michy Batshuayi, mengaku sudah merasakan manfaat bermain di bawah asuhan manajer Antonio Conte. Batshuayi menilai Conte sudah membantu dirinya berkembang.
Baca Juga
Batshuayi diboyong dari Marseille pada 3 Juli 2016. Batshuayi mendarat di Stamford Bridge dengan harga senilai 33 juta poundsterling atau setara Rp 574 miliar.
Pemain berusia 22 tahun itu menandatangani kontrak jangka panjang berdurasi lima musim. Batshuayi menjadi pembelian perdana Conte bersama klub asal London Barat pada musim panas ini.
"Saya memiliki hubungan yang sempurna dengan manajer. Saya sudah merasakan banyak perkembangan di bawah asuhannya. Saya masih muda, baru berusia 22 tahun. Saya bahagia bisa memiliki manajer yang hebat yang membuat saya berkembang," kata
"Pelatihan yang diberikannya sangat taktis dan menguras fisik. Ini berbeda dengan apa yang pernah saya alami sebelumnya sebab Anda harus fokus 100 persen pada setiap sesinya," ujar pemain asal Belgia itu.
Batshuayi memulai debutnya bersama The Blues pada laga persahabatan melawan Wolfsberger AC, Rabu (20/7/2016). Meski tak mencetak gol dalam kemenangan 3-0 tersebut, Batshuayi merasa puas dengan laga perdananya berseragam Chelsea.
"Saya sangat senang memainkan pertandingan pertama dengan seragam Chelsea. Pelatih mengatakan kepada saya untuk melakukan apa yang telah dipelajari pada pelatihan, menurut saya itu semua berjalan lancar," ujar pemain asli binaan akademi Standard Liege itu.
Batshuayi kini bertolak dengan skuat Chelsea ke Amerika Serikat. Mereka akan mengikuti turnamen pramusim bertajuk International Champions Cup 2016 di mana Chelsea akan menghadapi Liverpool (28/7/2016), Real Madrid (30/7/2016), AC Milan (4/8/2016) dan Werder Bremen (7/8/2016).
Sumber: Chelsea