Oscar Siap Berperan dalam Formasi 4-2-4 ala Conte

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 25 Jul 2016, 06:50 WIB
Gelandang Chelsea asal Brasil, Oscar. (AFP/Adrian Dennis)

Bola.com, London - Gelandang Chelsea, Oscar, buka suara soal formasi baru yang akan diterapkan klubnya di bawah asuhan manajer Antonio Conte. Pemain berusia 24 tahun itu mengaku siap dengan peran baru yang akan diembannya.

Kehadiran Conte di Chelsea membawa banyak perubahan. Khususnya dalam urusan formasi yang ingin diterapkan pria asal Italia itu di Stamford Bridge.

Advertisement

Seperti diketahui, Conte bisa membuat tim asuhannya menjadi sangat kokoh saat bertahan dan mematikan ketika menyerang. Conte biasanya mengandalkan formasi 3-5-2 saat membesut Juventus dan tim nasional Italia.

Namun, Conte disebut akan menggunakan formasi 4-2-4 bersama klub asal London Barat itu. Formasi 4-2-4 sangat jarang digunakan pada sepak bola modern yang saat ini mengandalkan 4-2-3-1.

Namun, formasi tersebut rupanya sudah tertanam dalam diri Conte sejak masih menukangi Bari dan Siena.Oleh sebab itu, Oscar yang kemungkinan dapat peran tambahan mengaku santai dalam penerapan formasi tersebut.

"Formasi ini sedikit berbeda bagi saya. Sebab, saya selalu bermain dengan peran nomor 10, tetapi di sini saya akan sedikit lebih bertahan," kata Oscar.

"Tetapi, saya mampu bermain menyerang atau bertahan untuk membantu Conte dan tim," ucap pemain asal Brasil itu.

Chelsea sudah bermain dua kali pada pramusim 2016-2017. John Terry dan kawan-kawan meraih satu kemenangan dan satu kekalahan. Saat ini, skuat The Londoners bertolak ke Amerika Serikat untuk melakoni turnamen pramusim bertajuk International Champions Cup 2016.

Chelsea akan menghadapi Liverpool (28/7/2016), Real Madrid (30/7/2016), AC Milan (4/8/2016) dan Werder Bremen (7/8/2016).

Sumber: Sportsmole

Berita Terkait