Bola.com, London - Mantan pebalap Manor Racing, Will Stevens, mengatakan tak tahu apakah bakal kembali ke F1 dengan menggantikan Rio Haryanto. Meski demikian, dia tak membantah memikirkan hal itu.
Baca Juga
Nama Stevens memang dikabarkan menjadi salah satu kandidat pengganti Rio yang mulai terancam posisinya karena permasalahan dana. Dia dinilai berpeluang karena pernah membela Manor pada balapan F1 musim lalu.
"Jujur, saya tak tahu. F1 jelas merupakan mimpi semua pebalap. Saya telah melakukan itu, jelas saya menyukainya dan ingin melakukannya lagi. Apakah saya akan kembali? Saya tak tahu," ujar Stevens seperti dikutip Motorsport, Senin (8/8/2016).
"Semua orang bicara soal Manor dan saya tak tahu bagaimana situasinya di sana. Jika ada kesempatan, tentunya saya akan berpikir soal itu," tambahnya.
Stevens mengaku tak mau buru-buru dalam memutuskan masa depannya. Pebalap asal Inggris tersebut ingin membuat keputusan yang tepat demi kariernya.
"Apa yang bagus dalam beberapa bulan ke depan mungkin tak akan bagus untuk masa depan. Apapun yang memberikan stabilitas tinggi dan yang terbaik untuk karier jangka panjang saya, itu yang ingin saya capai," kata Stevens.
Selain Stevens, Manor juga diberitakan melirik mantan pebalap mereka, Alexander Rossi. Namun, pebalap asal Amerika Serikat itu mengindikasikan tak bakal menerima tawaran tersebut.