Bola.com, Jakarta - Sejak cabang sepak bola putri dipertandingan pada Olimpiade 1996 Atalanta, tim Amerika Serikat selalu berhasil menembus final. Alhasil tim negeri Paman Sam itu sukses empat kali meraih emas dan hanya sekali mendapat perak.
Baca Juga
Namun prestasi itu tidak terulang pada Olimpiade 2016 Rio de Janeiro, tim asuhan Jillian Ellis itu kalah adu penalti melawan Swedia pada laga perempat final di Stadion Mane Garrincha, Brasil, Jumat (12/8/2016) atau Sabtu pagi WIB.
Sempat tertinggal 0-1 melalui gol Stina Blackstenius pada menit ke-61, Amerkia Serikat kemudian bangkit dan menyamakan kedudukan melalui gol Alex Morgan pada menit ke-77.
Kedudukan imbang selama 120 menit membawa pertarungan kedua tim ke babak adu penalti. Algojo terakhir Swedia, Stina Blackstenius, berhasil membobol gawang Hope Solo dan mengantar negeri Viking itu menang 4-3.
Berikut foto-foto menarik laga Amerika Serika melawan Swedia.
Amerika Serikat Datang ke Olimpiade Rio Sebagai Unggulan Pertama
Swedia Hanya Lolos sebagai Peringkat Tiga Terbaik pada Babak Penyisihan Grup
Kekalahan ini Memutus Tradisi Amerika Serikat yang Selalu Masuk Final
Prestasi Terbaik Swedia saat Olimpiade 2004 dengan Mencapai Semifinal
Baca Juga
Pelatih SSB Man City Kaget Banyak Pesepak Bola Muda Putri Potensial di Turnamen Soccer Challenge
Wujudkan Keinginan Ketua PSSI, ASBWI Cup 2024 Resmi Dibuka dan Dipadati Penonton yang Antusias dengan Sepak Bola Putri
Sosok Sabreena Dressler: Sempat Berseragam Persija Putri hingga Bermain di Liga Australia