Bola.com, Spieldberg - Pebalap Ducati, Andrea Iannone, kembali berbuat ulah yang membuat pebalap lain emosi. Kali ini korbannya adalah pebalap Aspar Ducati,Eugene Laverty.
Baca Juga
Pria berusia 30 tahun tersebut geram dengan sikap Iannone yang dinilainya tak menghormati pebalap lain. Dia pun mengecam sikap rivalnya tersebut.
Kemarahan Laverty merupakan buntut dari insiden yang terjadi pada sesi latihan bebas kedua MotoGP Austria, Jumat (12/8/2016). Ketika itu, Iannone menyindir Laverty yang terlalu lamban sehingga menghambat lajunya. Namun, hal itu dibantah Laverty.
"Lap terakhir menjadi yang tercepat bagi saya, dan dia harus menyalip saya. Kemudian, ketika kami berhenti di titik awal, dia menunjuk kepala dan matanya lalu berkata saya harus melihat posisinya, sepertinya dia meminta saya membiarkan dia lewat. Dia mengatakan saya lamban, padahal tidak," ujar Laverty seperti dikutip Motorsport, Sabtu (13/8/2016).
"Dia tak punya rasa hormat untuk siapa pun. Saya mengatakan, 'Apakah Anda bercanda dengan saya?'. Dia harus memiliki rasa hormat," tambahnya.
Seusai sesi latihan, Laverty kemudian mendekati motor Iannone dan tampak memukul kepala pebalap berusia 26 tahun tersebut. Namun, belum ada keterangan resmi terkait masalah ini.
Yang pasti, ini bukan pertama kalinya Iannone membuat pebalap lain kesal. Bahkan, rekan setimnya, Andrea Dovizioso juga pernah dibuat naik pitam karena aksi "liarnya" di lintasan.
***EVENT SPESIAL PESTA BEAT LIVE STREAMING 8 KOTA