Bola.com, Liverpool - Manajer Everton, Ronald de Boer, mengatakan striker Romelu Lukaku akan tetap bertahan di Goodison Park, markas The Toffees. Koeman berniat untuk memperpanjang durasi kontrak pemain asal Belgia itu.
Selama musim panas ini, Lukaku dikabarkan media-media Eropa menjadi target Chelsea. Namun, The Blues belum mengajukan tawaran resmi karena pemain berusia 23 tahun itu dibanderol cukup tinggi, yakni 75 juta poundsterling.
Baca Juga
Apa yang dilakukan Everton sempat membuat Lukaku berang. Namun, pemain didikan akademi Anderlecht itu akhirnya mengalah dan memutuskan untuk tetap berkarier bersama The Toffees.
"Lukaku berbicara kepada saya pada Sabtu pagi. Dia membuat keputusan untuk bertahan paling tidak selama satu musim ke depan. Ini berita bagus untuk semua orang di sini," kata Koeman.
"Jadi, masih ada kemungkinan untuk memperpanjang durasi kontrak Lukaku. Dia pencetak gol terbanyak kami dan masih berusia muda. Keputusannya bertahan terasa seperti mendapatkan pemain baru yang hebat," lanjut Koeman.
Lukaku sudah tiga musim terakhir berkarier di Everton. Pada musim pertamanya saat berstatus pemain pinjaman dari Chelsea, Lukaku mencetak 16 gol dari 33 pertandingan di berbagai ajang. Hingga kini, pemain berdarah Kongo itu sudah menceploskan 61 gol dalam 127 laga The Toffees.
Sumber: ESPN