Bola.com, San Sebastian - Gelandang Real Madrid, Marco Asensio, mengaku puas berhasil membawa timnya meraih kemenangan atas Real Sociedad pada pekan perdana La Liga Spanyol 2016-2017. Asensio juga menyebut tidak terkejut dipercaya bermain sejak menit awal pada laga kontra Sociedad.
Baca Juga
Melawat ke markas La Real di Estadio Municipal de Anoeta, Senin (21/8/2016) dini hari WIB, Madrid turun dengan formasi 4-3-3. Pelatih Los Blancos, Zinedine Zidane, memplot Asensio di lini depan bersama Alvaro Morata dan Gareth Bale
Real Madrid pun tampil agresif sejak peluit babak pertama dibunyikan. Pada menit ke-2, Bale sukses membawa Madrid memimpin lewat sundulan yang memanfaatkan umpan lambung Raphael Varane.
Lima menit jelang turun minum, giliran Marco Asensio yang membobol gawang Real Sociedad dengan cara melob bola. Pada masa injury time, Gareth Bale kembali mencatatkan namanya di papan skor sekaligus membawa Madrid menang 3-0 atas Real Sociedad.
Selain Bale yang tampil apik dan dinobatkan sebagai pemain terbaik pada laga tersebut, performa Marco Asensio juga layak mendapat apresiasi. Pemain 20 tahun tersebut melepaskan satu tembakan tepat sasaran, dan akurasi umpannya yang mencapai 94 persen.
"Penting untuk memulai kompetisi dengan kemenangan dan kami memainkan permainan dengan sangat baik. Kami sangat senang atas raihan kemenangan pertama di La Liga Spanyol," ujar Asensio seperti dilansir Football Espana.
"Saya tidak mengatur pada hal teknis. Saya mencoba untuk bekerja dan melakukan sesuatu secara benar. Saya telah diberitahu sebelum pertandingan dimulai. Saya berlatih dengan barisan pemain yang disiapkan menjadi starter, jadi saya tidak terkejut," lanjutnya.
Kemenangan atas Real Sociedad membuat Real Madrid menempel ketat Barcelona di klasemen sementara La Liga. El Real bercokol di peringkat kedua dan hanya kalah selisih gol dari rivalnya tersebut yang berada di urutan teratas.
Sumber: Football Espana