Bola.com, Jakarta - Ratusan wartawan menunggu kedatangan peraih medali emas buat Indonesia, Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir di Terminal 3 Ultimate Bandara Soekarno Hatta, Tangerang Banten, sejak pukul 14.00 WIB. Ganda campuran Indonesia tersebut rencananya tiba di Indonesia pukul 15.35 WIB.
Baca Juga
Di antara ratusan orang yang menunggu di Bandara Soekarno Hatta, ada satu sosok perempuan yang menarik perhatian. Dia duduk di dekat tempat yang akan digunakan untuk konferensi pers, sembari menyanyi dan melukis.
Perempuan yang mengaku bernama Adel Sarno tersebut menyanyikan lagu-lagu ciptaannya tentang Owi/Butet. Setelah selesai melukis, perempuan yang berasal dari Klaten tersebut kemudian melukis.
Seperti sudah diprediksi, dia melukis wajah Tontowi/Liliyana. Namun, ada yang spesial dari lukisan tersebut. Wajah mereka di lukisan itu dibikin terbalik.
"Saya seorang seniman spesialis lukisan terbalik. Lukisan ini sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan kepada Tontowi/Liliyana yang telah mempersembahkan medali emas untuk Indonesia. Saya juga menciptakan lagu khusus untuk mereka yang tadi saya nyanyikan," kata Adel kepada wartawan.
Tak butuh waktu lama bagi Adel untuk merampungkan lukisan spesial itu. Dalam waktu sekitar 30 menit lukisan wajah pahlawan Indonesia di ajang Olimpiade itu sudah jadi. "Selamat dan terima kasih untuk Tontowi/Liliyana," kata Adel.