Ibrahimovic: Mourinho Manajer Jenius

oleh Arie Nugroho diperbarui 04 Sep 2016, 15:04 WIB
Manajer Manchester United, Jose Mourinho (kanan) memerhatikan reaksi bomber Zlatan Ibrahimovic, saat Setan Merah bersua Leicester City pada ajang Community Shield, di Stadion Wembley (7/8/2016). Mou masih ingin mengincar beberapa pemain berkualitas tinggi

Bola.com, Manchester - Penyerang Manchester United, Zlatan Ibrahimovic, menyebut manajer Jose Mourinho sebagai sosok jenius dan punya resep sukses untuk membawa klub yang dipegangnya menjadi juara.

Advertisement

Jose Mourinho ditunjuk sebagai manajer Manchester United pada 27 Mei 2016. Pria berkebangsaan Portugal itu didaulat sebagai pengganti Louis van Gaal dan dikontrak hingga jangka waktu tiga musim ke depan.

Pada awal kepemimpinannya, Mourinho memboyong Zlatan Ibrahimovic dari PSG. Setan Merah mendapatkan pemain berkebangsaan Swedia itu secara gratis karena kontraknya bersama PSG telah berakhir.

Mourinho dan Ibrahimovic pernah bekerja sama di klub Serie A, Inter Milan, yakni pada tahun 2009. Meski singkat, kenangan bersama Mou membeka indah di hati Ibra.

"Dia manajer jenius. Dia tahu apa yang dibutuhkan untuk membawa tim yang dia pegang menjadi juara. Saya belajar banyak darinya saat di Inter Milan," ujar Ibrahimovic.

"Klub mana yang tak ingin memiliki Mourinho sebagai manajer. Dia menjadi salah satu alasan mengapa saya ingin bermain di Premier League," penyerang berusia 34 tahun itu menambahkan.

Mourinho dan Zlatan Ibrahimovic mengawali Premier League 2016-2017 secara mulus. MU Meraih tiga kemenangan beruntun melawan AFC Bournemouth, Southampton, dan Hull City. Hasil ini membuat Setan Merah berada di posisi ketiga klasemen sementara dengan meraih 9 poin.

Sumber: Daily Star

Berita Terkait