Bola.com, Solo - Suasana rileks terlihat di Hotel Lorin, Solo, lokasi menginap Timnas Malaysia. Tidak terlihat ketegangan meski duel klasik melawan Timnas Indonesia di Stadion Manahan, Solo hanya berlangsung beberapa jam ke depan. Bisa jadi, lantaran duel ini hanya bertajuk uji coba sebagai pemanasan Piala AFF 2016.
Saat Bola.com menyambangi Hotel Lorin, tampak dua pemain keturunan yang dinaturalisasi Malaysia, Matthew Thomas Davies dan Brendan Gan Seng Ling, sedang santai menikmati suasana hotel.
Baca Juga
Dengan ditemani sebotol air mineral, keduanya berbincang akrab di lobi hotel. Keduanya mengaku baru pertama kali datang ke Indonesia termasuk Kota Solo.
"Ini pengalaman saya pertama kali di Indonesia. Saya rasa tidak ada perbedaan dengan Malaysia termasuk cuaca. Namun, di hotel enak, sejuk," ungkap Brendan saat berbincang dengan Bola.com.
Pemain Kelantan FA itu memang ingin menikmati suasana di Solo agar lebih segar saat berlaga nanti malam. Dirinya mendapat banyak informasi tentang antusiasme suporter Indonesia saat bertanding di kandang sendiri.
Hal itu membuatnya tak sabar untuk segera bertanding nanti malam. "Malaysia melawan Indonesia akan jadi laga yang menarik," ungkapnya dia.
Sementara Matthew tidak banyak tahu tentang pemain Timnas Indonesia. Dia hanya mengetahui Andik Vermansah, yang sama-sama berkarier di Liga Malaysia. "Saya tahu Andik tampil baik di Selangor FC," kata Matthew.