Bola.com, Manchester - Mantan gelandang Manchester United, Nicky Butt, menyebut jika Adnan Januzaj belum layak membela The Red Devils. Menurutnya, Januzaj tidak memiliki motivasi untuk memperkuat MU.
Baca Juga
Pemain 21 tahun tersebut digaet Setan Merah dari Anderlecht pada bursa transfer musim panas 2011. Sempat digadang-gadang sebagai pemain muda berbakat, karier Januzaj justru jalan ditempat.
Dia hanya mencetak lima gol dari 63 pertandingan di seluruh ajang kompetisi bersama Manchester United. Selain itu, pemain asal Belgia ini juga sempat dipinjamkan ke Borussia Dortmund pada 31 Agustus 2015.
Bersama Dortmund, penampilannya tak kunjung membaik. Adnan Januzaj pun hanya enam bulan membela Die Borussen dan kembali ke MU. Kini dia lagi-lagi dipinjamkan ke klub lain, kali ini berseragam Sunderland.
"Mereka, termasuk Adnan, akan bermain untuk MU dan mendapatkan kehidupan yang serba berkecukupan, namun saya rasa saat ini bukan waktu yang tepat," jelas Butt.
"Besar kemungkinan Adnan tidak akan kembali ke Old Trafford, apalagi setelah dia jadi jutawan, dan sempat membela Manchester United di level tertinggi, yakni Liga Champions. Mungkin saja dia tidak lagi memiliki motivasi," tambahnya.
“Saya percaya seharusnya ada akuntan untuk setiap pemain muda. Ketika saya mendapatkan kontrak pertama pada usia 17 tahun, Sir Alex mengatakan saya akan mendapatkan 1000 dolar per minggu, dan sisanya akan ditambahkan sesuai performa saya. Para akuntan lah yang akan menghitung bonus sesuai dengan penampilan yang saya berikan," tegasnya.
Adnan Januzaj sudah tiga kali membela Sunderland di ajang Premier League musim ini. Dari tiga pertandingan tersebut, dia hanya melepaskan satu tembakan tepat sasaran dan akurasi umpannya hanya mencapai 59 persen.
Sumber: Squawka