Bola.com, Manchester - Mantan penyerang Manchester United, Andy Cole, mengomentari permainan gelandang Paul Pogba di Setan Merah musim ini. Menurut dia, Pogba belum menyamai level 2 gelandang legendaris MU, Roy Keane dan Paul Scholes.
Baca Juga
Paul Pogba bergabung bersama Manchester United dari Juventus pada 8 Agustus 2016. Pemain berkebangsaan Prancis itu mendatangani kontrak berdurasi selama 5 tahun. Dia memecahkan rekor transfer dengan diboyong MU seharga 100 juta poundsterling Rp 1,5 triliun).
Pogba sejauh ini sudah 2 kali tampil memperkuat Manchester United pada laga melawan Southampton (19/8/2016) dan Hull City pada (27/8/2016). Pemain berusia 23 tahun itu terpilih sebagai pemain terbaik pada laga melawan Soton.
"Roy Keane dan Paul Scholes, saya tak tahu siapa yang terhebat karena saya bermain bersama mereka. Pogba punya kualitas untuk menjadi pemain fantastis," ungkap Cole.
"Namun, dia masih jauh untuk melewati level 2 pemain itu. Jika mampu melakukannya, dia akan menjadi pemain terhebat di dunia. Itu karena Scholes dan Keane adala gelandang fenomenal," ia menambahkan.
Manchester United kini diarsiteki oleh manajer Jose Mourinho. Penyerang Zlatan Ibrahimovic menjadi satu diantara pemain baru yang didatangkan Mou pada bursa transfer awal musim 2016-2017.
"Saya merupakan fans berat Zlatan Ibrahimovic. Apaa yang telah dua capai sepanjang kariernya amat luar biasa. Dia mengawali 4 laga bersama MU dengan sangat baik," puji Cole.
"Meskipun saya tak suka menilai kemampuan orang lain hanya dari beberapa pertandingan. Saya rasa dia memberikan banyak dampak positif untuk MU," tutur Cole.
Paul Pogba dan Zlatan Ibrahimovic akan menjalani tugas beart pertamanya sebagai pemain Manchester United. Setan Merah menjamu Manchester City di Stadion Old Trafford pada laga bertajuk Manchester derby, Sabtu (10/9/2016).
Sumber: ESPN