Icardi Borong Gol, Inter Milan Raih Kemenangan Perdana

oleh Okky Herman Dilaga diperbarui 12 Sep 2016, 03:41 WIB
Gelandang Inter Milan, Joao Mario, menjalani debut pada laga kontra Pescara di Stadion Adriatico, Pescara, Minggu (11/9/2016) atau Senin dini hari WIB. (dok. Twitter Inter Milan)

Bola.com, Pescara - Inter Milan menaklukkan Pescara 2-1 dalam lanjutan Serie A di Stadion Adriatico, Pescara, Minggu (11/9/2016) atau Senin dini hari WIB. Hasil itu merupakan kemenangan pertama Inter Milan pada Serie A musim ini.

Inter Milan mengawali laga dengan memainkan rekrutan anyar, Joao Mario. Gelandang yang diboyong dari Sporting CP itu berduet dengan Gary Medel di sektor gelandang bertahan.

Advertisement

Meski menurunkan hampir pemain terbaik, I Nerazzurri tak mampu mencetak gol sepanjang babak pertama. Disiplinnya barisan belakang Pescara menjadi momok bagi lini depan Inter Milan yang ditempati Mauro Icardi.

Memasuki pertengahan babak kedua, Pescara justru yang bisa mencuri gol terlebih dahulu. Umpan Francesco Zampano berhasil diselesaikan dengan baik oleh pemain pengganti, Jean-Christophe Bahebeck.

Beruntung, Inter Milan cepat bereaksi atas gol tuan rumah. Pada menit ke-77, Il Biscione sukses menyamakan skor ketika umpan Ever Banega dimaksimalkan Icardi menjadi gol penyeimbang.

Icardi rupanya menjadi pahlawan tim tamu pada laga tersebut. Jelang pertandingan bubaran, striker asal Argentina itu kembali mencetak gol untuk menutup laga dengan kemenangan Inter Milan 2-1.

Kemenangan itu cukup membawa Inter Milan naik dari papan bawah ke posisi ke-11 Serie A. Pasukan Frank de Boer tersebut kini mengemas empat poin dalam tiga pertandingan.

Susunan pemain

Pescara: 31-Albano Bizzarri; 11-Francesco Zampano, 37-Norbert Gyomber, 14-Hugo Campagnaro, 3-Cristiano Biraghi; 6-Bryan Cristante, 16-Gaston Brugman, 8-Ledian Memushaj; 10-Ahmed Benali (15-Jean-Christophe Bahebeck 57), 17-Gianluca Ciprari (21-Simone Pepe 81), 7-Valerio Verre (20-Alberto Aquilani 68)

Pelatih: Massimo Oddo

Inter Milan: 1-Samir Handanovic; 33-Danilo D'Ambrosio, 25-Joao Miranda, 24-Jeison Murillo, 21-Davide Santon; 6-Joao Mario, 17-Gary Medel (8-Rodrigo Palacio 75); 87-Antonio Candreva (23-Eder 75), 19-Ever Banega, 44-Ivan Perisic (10-Stevan Jovetic 75); 9-Mauro Icardi

Pelatih: Frank de Boer

Wasit: Antonio Damato

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

Berita Terkait