Bola.com, London - Bek Arsenal, Shkodran Mustafi, menganggap Alexis Sanchez merupakan tipe striker yang sulit dikawal pemain belakang. Kelincahan pemain asal Cile itu menjadi nilai lebih di mata Mustafi.
"Kita tahu Alexis Sanchez memiliki kualitas. Dia tahu menempatkan posisi untuk membuat lawan kesulitan. Anda harus memuji dia soal kelincahannya," kata Mustafi.
Sanchez menjadi penyelamat Arsenal saat laga kontra Paris Saint-Germain (PSG), Selasa (13/9/2016) atau Rabu dini hari WIB. Sempat tertinggal melalui gol Edinson Cavani, The Gunners akhirnya membawa pulang satu poin setelah Sanchez mencetak gol penyeimbang.
Pada laga tersebut, striker 27 tahun itu juga berkontribusi terhadap skema permainan tim secara keseluruhan. Sanchez membuat dua peluang emas, serta 73 persen akurasi umpan tepat sasaran.
"Saya pikir dalam sepak bola modern, pergerakan tidak lagi statis seperti dulu. Itulah yang membuat permainan saat ini begitu cepat dan begitu sulit," ujar Mustafi.
"Jika Anda seorang bek, Anda harus berlari ke seluruh sisi lapangan untuk mengejar striker dan itu selalu sulit," lanjut eks pemain Valencia itu.
Sumber: ESPN FC