Bola.com, Cirebon - Tim selam Jatim terus menambah pundi-pundi emas di ajang PON Jabar 2016. Setelah pada hari pertama meraup empat emas, Jatim kembali mendulang dua medali emas pada lomba hari kedua, Sabtu (17/9/2016).
Emas Jatim dipersembahkan Guntur Pratama yang turun di nomor 50 meter bifins putra. Bertanding di kolam renang Catherine Surya Kota Cirebon, Sabtu (17/9) sore, Guntur mencatat waktu 19,07 detik. Dia mengalahkan atlet DKI Jakarta, Naradipa Poniman, yang finis di peringkat kedua dengan catatan waktu 19,64 detik. Sedangkan medali perunggu menjadi milik atlet Jawa Barat (Jabar), Reza Novaris, yang finis dengan catatan waktu 20,16 detik.
Baca Juga
Ini merupakan emas kedua yang diraih Guntur. Pada hari pertama lomba, Guntur meraih emas di nomor 100 meter bifins putra yang menjadi spesialisasinya. Keping emas ini merupakan yang kelima bagi cabor selam Jatim.
Medali emas keenam Jatim didapat dari nomor 400 meter surface putri. Kali ini emas dipersembahkan oleh Angeline Soegianto. Ia memastikan medali emas setelah finis pertama dengan catatan waktu 3 menit 30,16 detik. Ini adalah rekor baru di PON. Jatim juga mendapat medali perak karena Seroja Mutiara Abadi finis kedua dengan 3 menit 37,50 detik. Sedangkan perunggu diraih atlet DKI Jakarta, Vicky Larasvasti, setelah finis di urutan ketiga dengan waktu 3 menit 42,30 detik.
Jatim gagal memperoleh medali emas di nomor 400 meter surface putra yang menjadi milik atlet DKI Jakarta Reinhard Tomel. Ia menjadi yang tercepat setelah membukukan waktu tercepat 3 menit 10,21 detik. Sementara posisi kedua ditempati Bima Dea Sakti Antono dari Jatim dengan waktu 3 menit 16,72 detik. Sementara posisi ketiga ditempati Yohanes Ricard Aditya asal DKI Jakarta dengan torehan waktu 3 menit 21,63 detik.
Tiga nomor lainnya yang lepas dari bidikan Jatim adalah 50 meter bifins putri, 200 meter bifins putri, dan 200 meter bifins putra. Ketiga medali emas dari nomor tersebut dicuri DKI Jakarta.
Dengan begitu, di hari kedua lomba ini Jatim sudah mengantongi 2 emas, 4 perak dan 2 perunggu. Total, Jatim sudah mendapatkan 6 emas, 6 perak dan 4 perunggu dari cabang olahraga (cabor) selam.