Barcelona Punya Modal Bagus Lawan Atletico Madrid

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 20 Sep 2016, 20:30 WIB
La Liga_Barcelona Vs Atletico Madrid_Pemain (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Madrid - Barcelona punya modal bagus jelang pertandingan pekan kelima La Liga 2016-2017 kontra Atletico Madrid di Stadion Camp Nou, Rabu atau Kamis (22/9/2016) dini hari WIB. 

Advertisement

Barcelona berambisi melanjutkan tren positif mereka atas Atletico. Sebab, secara statisik, peluang Lionel Messi dan kawan-kawan untuk meraih tiga poin dalam laga tersebut terbilang besar.

Barcelona belum terkalahkan dalam 10 pertemuan terakhir melawan Atletico di pentas La Liga. Pasukan Luis Enrique merengkuh delapan kemenangan dan meraih dua hasil imbang.

Saat ini, Barcelona berada di urutan kedua klasemen dengan koleksi sembilan poin. Lionel Messi dan kawan-kawan tertinggal tiga poin dari Real Madrid di puncak klasemen. Oleh sebab itu, kemenangan atas Atletico tentu menjadi harga mati bagi Barcelona. 

Meski begitu, Barcelona tak bisa memandang sebelah mata Atletico. Los Rojiblancos belum terkalahkan dalam empat laga awal musim ini dengan raihan dua kemenangan dan dua hasil imbang.

Jumlah tersebut membuat Atletico kini berada di posisi empat dengan nilai delapan poin. Selain itu, Atletico bisa mengandalkan Antoine Griezmann yang sedang dalam performa terbaiknya setelah sukses mencetak empat gol dalam tiga laga La Liga.

Berikut ini 10 pertemuan terakhir Atletico Madrid kontra Barcelona di La Liga:

30/1/2016 Barcelona 2-1 Atletico Madrid
12/9/2015 Atletico Madrid 1-2 Barcelona
17/5/2015 Atletico Madrid 0-1 Barcelona
11/1/2015 Barcelona 3-1 Atletico Madrid
17/5/2014 Barcelona 1-1 Atletico Madrid
11/1/2014 Atletico Madrid 0-0 Barcelona
12/5/2013 Atletico Madrid 1-2 Barcelona
16/12/2012 Barcelona 4-1 Atletico Madrid
26/2/2012 Atletico Madrid 1-2 Barcelona
24/9/2011 Barcelona 5-0 Atletico Madrid
5/2/2011 Barcelona 3-0 Atletico Madrid
19/9/2010 Atletico Madrid 1-2 Barcelona

Sumber: Transfermarkt

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait