PON 2016: 3 Medali Emas Lagi, Senam Jatim Juara Umum

oleh Zaidan Nazarul diperbarui 23 Sep 2016, 15:50 WIB
Salah satu pesenam andalan Jawa Timur, Ferrous One Will Yodac, di PON 2016, saat meraih medali emas Kamis (22/9/2016). (Bola.com/Vitalis Yogi)

Bola.com, Bandung - Tim senam Jawa Timur belum puas meskipun hingga Kamis (22/9/2016), telah menyabet 9 medali emas di PON Jabar 2016. Demi memuluskan target jadi juara umum, tim Jatim masih membidik tiga emas lagi.   

Peluang Jawa Timur menambah koleksi medali emas masih terbuka lebar karena senam masih melombakan beberapa nomor. Yakni, nomor ritmik dengan 6 emas dan nomor aerobik dengan 3 emas dalam kurun waktu tiga hari ke depan.

Advertisement

"Kami harus mendapat 12 medali emas untuk bisa menjadi juara umum," ujar Indra Sibarani, pelatih senam Jatim, Jumat (23/9/2016). 

Kendati hanya membutuhkan tambahan tiga medali emas, tim senam Jatim berupaya mengumpulkan lebih dari 12 medali emas. Dari hitungan Indra, senam Jatim masih memiliki potensi menyabet empat medali emas lagi. Untuk nomornya, Indra tak bersedia menyebutkan.

Seperti diketahui, tim senam Jawa Timur mendulang 6 medali emas dari nomor artistik pada Kamis (22/9/2016) malam. Emas didapat dari nomor kuda pelana putra atas nama M. Tri Saputra, nomor lantai dan palang tunggal oleh Verous One Willyodac, nomor ring oleh Samsul Arifin, dan nomor balok keseimbangan oleh Tasya Miranda.

Selanjutnya, torehan emas dari meja lompat putra oleh Agus Adi Prayoko menjadi yang paling terkesan. Pasalnya, dia berhasil meraih emas meski lutut kanannya masih mengalami cedera. "Ini karena keinginan saya lebih besar, jadi saya masih mau meneruskan. Sekarang tidak ada perasaan apa-apa, yang ada rasa kakinya saja," ungkap Agus.

Sehari sebelumnya, Rabu (21/9/2016), sebanyak 3 medali emas dari nomor artistik juga berhasil direbut anak asuh Indra Sibarani. "Alhamdulillah, kami sudah melebihi target. Kami ingin beri lebih banyak. Saying, di palang sejajar gagal," kata Indra di Arcamanik Sport Centre, Bandung.

Jawa Timur juga meraih 7 medali perak dari Dwi Samsul nomor lantai, M. Tri Syaputra nomor palang sejajar, Dwi Samsul Arifin dari nomor meja lompat, Amalia Fauziah nomor lantai dan balok keseimbangan, serta Dewi Prahara dari nomor palang berintang dan meja lompat. Ditambah dua perunggu atas nama Agus Adi Prayoko dinomor gelang-gelang dan Tasza Miranda dari nomor lantai. Total, Jatim sudah mengoleksi 9 emas, 7 perak, dan 2 perunggu.