Bola.com, Tenggarong - Pelatih Mitra Kukar, Jafri Sastra, telah merancang skema permainan untuk menghadapi Arema Cronus pada pekan ke-21 Torabika Soccer Championship (TSC) presented by IM3 Ooredoo di Stadion Gajayana, Malang, 30 Oktober 2016.
Salah satunya, memasukkan nama Septian David Maulana dan Bayu Pradana Endriatmo, yang saat ini menjalani pemusatan latihan bersama timnas proyeksi Piala AFF asuhan Alfred Riedl di Solo yang berakhir pada 27 September ini.
"Usai TC di Solo, keduanya harus langsung menyusul tim ke Malang. Mereka tak boleh telat karena Septian David dan Bayu Pradana butuh istirahat untuk menghadapi Arema Cronus," kata Jafri.
Baca Juga
Jika Septian David dan Bayu Pradana disiplin waktu, mereka akan tiba di Malang pada 28 September. Jadi, keduanya masih bisa istirahat sehari penuh jelang melawan anak-anak Singo Edan. Jafri Sastra sangat membutuhkan dua pilar utama itu untuk mengejar target curi poin.
"Materi pemain Arema Cronus lebih bagus dibanding putaran pertama lalu. Ketika main di Tenggarong, kami kesulitan mengalahkan mereka. Kali ini mereka akan lebih berbahaya, karena Arema main di kandang sendiri. Makanya saya membutuhkan kehadiran Septian David dan Bayu Pradana," ujar Jafri.
Mantan pelatih Semen Padang ini juga bersyukur karena dia bisa menurunkan skuat terbaiknya. Ia pun optimistis pasukannya bisa menandingi pasukan Milomir Seslija.
"Semua persiapan sudah dilakukan, baik fisik, teknik, dan mental. Pemain butuh kerja keras dan ridho Allah SWT untuk meraih hasil maksimal di Malang. Insyaallah, kami bisa dapat poin. Apalagi grafik Mitra Kukar juga mulai meningkat lagi," ucap Jafri Sastra.