F1 GP Malaysia: Mobil Magnussen Terbakar, Rosberg Kuasai FP1

oleh Andhika Putra diperbarui 30 Sep 2016, 12:43 WIB
Pembalap Mercedes, Nico Rosberg dari Jerman saat memimpin balapan disusul pembalap Red Bull, Daniel Ricciardo saat balapan F1 Grand Prix Belgia (28/07/2016). Perusahaan Liberty Media memastikan telah membeli bisnis Formula 1. (REUTERS/Yves Herman)

Bola.com, Sepang - Pebalap Mercedes, Nico Rosberg, mencatat waktu tercepat dalam sesi latihan bebas pertama (FP1) F1 GP Malaysia di sirkuit Sepang, Jumat (30/9/2016). Sesi yang berlangsung di pagi hari ini sempat terganggu dengan insiden api di dalam jalur pit.

Bendera merah langsung dikibarkan saat sesi latihan baru berjalan selama tujuh menit. Peyebabnya, mobil pebalap Renault, Kevin Magnussen, terbakar dan FP1 sempat dihentikan selama 20 menit.

Advertisement

Kejadian itu berawal saat Magnussen hendak kembali ke garasi tim dan asap terlihat keluar dari mobilnya. Situasi memburuk ketika mobil yang dia kemudikan mengeluarkan cairan sehingga membuat api tambah besar.

 

Butuh waktu beberapa lama sebelum api bisa dijinakkan. Keadaan memang diperparah dengan cairan yang terus keluar dari mobil dan membuat api semakin besar. Beruntung Magnussen yang dibantu oleh mekanik Renault bisa cepat keluar dari kokpit mobil.

Setelah situasi terkendali, FP1 langsung dilanjutkan. Rosberg menjadi yang tercepat dengan catatan waktu terbaik 1 menit 35,227 detik. Sementara rekan setimnya di Mercedes, Lewis Hamilton, menempati posisi dua terpaut 0,494 detik. Hanya kedua pebalap ini yang mampu menembus waktu di kisaran 1 menit 35 detik.

 

Di belakang Rosberg dan Hamilton terdapat Kimi Raikkonen dan Sebastian Vettel, yang secara berurutan menempati peringkat tiga dan empat. Fernando Alonso dari McLaren berada di posisi lima tepat berada di depan dua pebalap Red Bull, Daniel Ricciardo dan Max Verstappen.

Dua pebalap Force India, Nico Huelkenberg dan Sergio Perez menempati posisi delapan dan sembilan secara berurutan, di depan Jenson Button yang menggenapi 10 besar sesi ini.