Bola.com, Jakarta - Tekad Bali United untuk memetik poin penuh saat menjamu Persiba Balikpapan Minggu (9/10/2016) tidak berjalan mulus. Bermain di kandang sendiri, Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, mereka justru dikejutkan gol cepat Asnawi Mangkualam Bahar.
Pemain jebolan Timnas U-19 di Piala AFF U-19 2016 itu membobol gawang Bali United lewat sebuah serangan balik cepat saat pertandingan baru berjalan tiga menit.
Gol itu membuat Bali United terlecut. Fadil Sausu dkk. terus mendominasi permainan hingga pertengahan babak pertama. Tetapi, mereka masih kesulitan membongkar pertahanan tim Beruang Madu, julukan Persiba, yang dikawal duet Dirkir Glay dan Hermawan.
Bali United justru terkesan buru-buru untuk segera membalas ketertinggalan sehingga bola yang mengarah ke Nemanja Vidakovic masih mentah di kaki Antonio Teles cs.
Justru di menit 33 Persiba hampir menggandakan keunggulan. Gelandang lincah Rahel Radiansyah berhasil mencuri bola di lini belakang Bali United. Namun setelah melewati kiper Rully Desrian, dia sempat kehilangan ruang tembak sehingga bola kembali bisa diamankan kiper Bali United.
Baca Juga
Asa tuan rumah untuk memetik poin penuh kembali muncul di menit ke-38. Sebuah tendangan bebas kapten Bali United, Fadil Sausu, berhasil menembus gawang Persiba yang dikawal Alfonsius Kelvan.
Bola yang melengkung indah lebih dulu membentur mistar dan akhirnya menembus jala Persiba. Gol itu sekaligus menutup babak pertama dengan skor 1-1.
Setelah bermain imbang 1-1 pada babak pertama, Bali United tampil kurang gereget di babak kedua. Justru Persiba Balikpapan kembali unggul di menit ke-57 lewat penalti Shohei Matsunaga.
Tim Beruang Madu mendapatkan penalti setelah lini belakang melakukan kesalahan, lalu striker Maycon Rogerio diganjal Rully Desrian di dalam kotak penalti.
Sadar harus mempertajam lini depannya untuk mengejar defisit gol, pelatih Bali United, Indra Sjafri, mengganti dua sayapnya. I Made Wirahadi dan Miftahul Hamdi ditarik. Gantinya, Alsan Sandan dan Yabes Roni dimasukkan.
Hasilnya lumayan. Serdadu Tridadi sempat menyamakan kedudukan lewat tandukan Vidakovic di menit ke-78. Tetapi, gol itu dianulir karena striker asal Australia itu dinilai dalam posisi offside.
Upaya Bali United untuk terus menekan harus terhenti sementara pada menit ke-86. Itu setelah insiden emosional yang dilakukan bek Hasim Kipuw. Setelah menerima tekel dari Asnawi, pemain asal Ambon ini bereaksi dengan melakukan tendangan balasan. Akibatnya, wasit memberikan ganjaran kartu merah kepada Kipuw.
Kalah jumlah pemain ternyata tidak membuat serangan Bali United menurun. Mereka masih punya spirit untuk menyamakan kedudukan. Namun, Persiba memilih untuk menumpuk pemain di belakang.
Taktik itu membuat Persiba berhasil mencuri poin penuh karena hingga laga usai tidak ada gol yang tercipta lagi. Skor tetap 1-2 untuk Persiba.
Bagi Bali United, kekalahan ini membuat mereka tidak beranjak dari posisi ke-12 di klasemen sementara dengan nilai 27. Sedangkan Persiba Balikpapan berada satu setrip di bawahnya dengan 26 poin.
Sponsored by :