Ladeni Arema, Persija Disarankan Pakai Stadion Kanjuruhan

oleh Iwan Setiawan diperbarui 12 Okt 2016, 07:30 WIB
Persija Jakarta saat menjalani pertandingan di Stadion Kanjuruhan. (Bola.com/Robby Firly)

Bola.com, Malang - Persija Jakarta berencana menggunakan Stadion Gajayana Malang sebagai kandangnya saat menjamu Arema Cronus di pekan ke-24 Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo.

Tentu Arema diuntungkan di pertandingan yang digeber 18 Oktober mendatang. Meski statusnya sebagai tim tamu, mereka tetap main di kandang sendiri.

Keputusan Persija pindah ke Malang tak lain karena faktor suporter. Jika bermain di kandang Arema, mereka akan mendapatkan pemasukan cukup besar dari tiket. Lantaran Aremania dan Jakmania bakal datang dalam jumlah besar.

Advertisement

Namun, ada saran menarik yang diberikan oleh Aremania, suporter Arema kepada manajemen Persija Jakarta. Mereka menganjurkan agar menggunakan Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.

Informasi yang didapat, Persija saat ini sudah merilis akan menggunakan Stadion Gajayana yang lokasinya di Kota Malang.

"Kalau di Gajayana kapasitasnya tidak akan cukup. Kalau sampai melebihi kuota akan timbul banyak risiko," kata Achmad Ghozali, salah satu pentolan Aremania.

Kapasitas Stadion Gajayana memang hanya 26.000 penonton. Sedangkan Stadion Kanjuruhan mencapai 40.000. Berkaca dari pertemuan kedua tim di putaran pertama lalu di Stadion Kanjuruhan, tercatat suporter yang datang 23.764 orang. Sebenarnya cukup ditampung di Stadion Gajayana.

Namun tingkat kebocoran penonton di stadion yang juga jadi kandang Persema itu cukup tinggi. Sebab, banyak pintu masuk yang ada di perkantoran Dispora dan UPTD Stadion Gajayana.

"Kalau di Stadion Kanjuruhan akses parkir dan yang lainnya juga mudah. Jadi tidak akan sampai membludak dan risiko negatif kecil," tandasnya.

Biasanya jika suporter membludak, risikonya pintu masuk bisa jebol. Ditambah lagi akses parkir di Stadion Gajayana kurang memadai karena letaknya ditengah kota. Kemacetan sudah pasti akan terjadi.

 

Sponsored by: