Bola.com, Turin - Pemain bertahan Juventus, Patrice Evra, optimistis timnya mampu mempertahankan gelar scudetto pada musim 2016-17. Otimisme pemain asal Prancis didasari kehadiran penyerang Gonzalo Higuain yang membuat Si Nyonya Tua memiliki keunggulan di lini serang.
Baca Juga
Juventus menebus Higuain dari Napoli dengan harga yang mahal, yaitu 94 juta euro (Rp 1,35 triliun). Harga tersebut terbayar dengan aksi gemilang yang ditunjukkan oleh sang pemain. Striker asal Argentina tersebut berhasil mengoleksi tujuh gol dari sembilan laga pertamanya bersama Juventus.
"Higuain sangat berambisi mencetak gol setiap dia tampil. Dia mirip dengan Ruud van Nistelrooy, yaitu seorang pemain yang lahir untuk mencetak gol. Jika mereka gagal mencetak gol, maka mereka tidak akan bisa tidur nyenyak," ungkap Evra.
Evra, yang saat ini sudah berusia 35 tahun, mengaku bahwa ia mempunyai peran baru di Juventus saat ini. Sebagai pemain senior, Evra berusaha membantu para pemain baru seperti Higuain agar merasa nyaman dan bisa cepat beradaptasi dengan pemain Juventus yang lain.
"Saya memiliki tugas baru di klub ini, yaitu membuat para pemain baru merasa nyaman dengan keluarga barunya di Juventus. Para pemain baru tersebut harus bisa tampil bagus dalam setiap laga agar Juve mampu meraih target pada musim ini," jelas mantan pemain Manchester United tersebut.
Patrice Evra bergabung bersama Juventus dari Manchester United pada 21 Juli 2014. Dia sejauh ini tampil 71 kali dan mencetak tiga gol. Selama masa baktinya, mantan penggawa AS Monaco itu mempersembahkan dua Scudetto dan Piala Italia, serta satu trofi Piala Super Italia.
Sumber: Football Italia