Bola.com, Suzuka - Pebalap Manor Racing, [Pascal Wehrlein](/2619931 "Pascal Wehrlein"), mengklaim musim perdananya di kancah F1 berjalan luar biasa. Driver asal Jerman itu tak menyangka bisa meraup poin dan melampaui target yang diberikan kepadanya.
Performa Wehrlein bersama Manor bisa dibilang cukup baik. Dia berhasil mempersembahkan poin pertama Manor Racing pada musim 2016 di GP Austria.
Baca Juga
Prestasi tersebut sangat disyukuri Wehrlein. Pebalap berusia 21 tahun itu berharap kondisi tersebut bisa terus terjaga hingga musim berakhir.
"Musim perdana saya sangat positif. Semuanya berjalan dengan sangat lancar dan tak ada hambatan apapun. Saya tak menyangka bisa seperti ini karena sebelumnya tak pernah menggunakan ban Pirelli atau menguasai mobil dan trek," kata Wehrlein dikutip dari Autosport, Sabtu (15/10/2016).
"Target saya sebetulnya hanya untuk belajar dan membalap sebaik mungkin. Namun, saya berhasil meraih poin dan tak ada yang menyangka hal ini sebelumnya, jadi ini sangat luar biasa bagi saya dan tim," sambungnya.
Gemilangnya performa Wehrlein bersama Manor bahkan membuat Mercedes mempertimbangkan untuk menjadikannya rekan setim Lewis Hamilton. Kans Wehrlein mengisi posisi yang saat ini dihuni Nico Rosberg memang terbuka.
Pasalnya, Rosberg dikabarkan bisa saja hijrah ke Ferrari menyusul hubungannya yang kian memburuk dengan Hamilton. Selain itu Wehrlein juga mendapat dukungan bos Mercedes, Toto Wolff, yang diketahui sangat menyukai gaya membalapnya.