Bola.com, Motegi - Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, mengalami nasib buruk pada balapan MotoGP Jepang di Twin Ring Motegi, Minggu (16/10/2016). The Doctor terjatuh saat sedang berada di posisi kedua sehingga harus mundur dari lomba.
Jatuhnya Rossi menguntungkan rider Repsol Honda, Marc Marquez, dan rekan setimnya, Jorge Lorenzo. Saat Rossi terjatuh, Marquez sedang memimpin lomba dan Lorenzo berada di posisi ketiga.
Baca Juga
Jika Marquez juara dan Lorenzo juga terjatuh atau minimal gagal naik podium, maka Marquez akan menjadi juara dunia di Motegi.
Duel ketat langsung tersaji pada awal balapan MotoGP Jepang. Jorge Lorenzo yang memulai lomba dari grid ketiga melakukan start dengan baik. X-Fuera langsung melesat ke depan diikuti Marc Marquez dan Valentino Rossi.
Pada lap kedua, Rossi sempat dua kali menyalip Marquez di tikungan 3 dan 7. Namun, Marquez selalu mampu kembali mengambil alih posisi kedua di tikungan berikutnya. Saat Marquez dan Rossi berduel, Lorenzo terus berusaha menjauh dengan keunggulan 0,3 detik.
Pada lap ketiga, pebalap Aspar Ducati, Eugene Laverty, terjatuh pada tikungan 9.
Namun, Lorenzo tak bisa menghindari kejaran Marquez. Pada lap keempat, Marquez sukses menyalip Lorenzo di tikungan 9 untuk memimpin lomba. Lorenzo bahkan terancam disalip Rossi yang menjadi pebalap tercepat pada lap tersebut.
Tak ingin Marquez melaju sendirian di depan, Rossi akhirnya melakukan manuver pada lap keenam. The Doctor sukses melewati Lorenzo di tikungan 9 untuk merebut posisi kedua. Saat melewati Lorenzo, Rossi tertinggal 0,9 detik dari Marquez.
Petaka menghampiri Valentino Rossi pada lap ketujuh. Dia terjatuh saat berada di posisi kedua pada tikungan 10 dan out dari MotoGP Jepang. Sebelumnya, Jack Miller juga crash pada Tikungan 1.