Chelsea Bungkam MU, Conte Puji Komitmen Hazard dkk

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 24 Okt 2016, 04:31 WIB
Manajer Chelsea Antonio Conte saat timnya melawat ke kandang Hull City. (Reuters / Scott Heppell)

Bola.com, London - Manajer Chelsea, Antonio Conte, memuji komitmen para pemain The Blues usai mengalahkan Manchester United (MU) pada pertandingan lanjutan Premier League, di Stamford Bridge, Minggu (23/10/2016). 

Advertisement

"Saya melihat komitmen dalam pelatihan dan para pemain layak meraih kemenangan ini. Kami telah berkembang dan harus terus bekerja keras. Hanya dengan bekerja keras kami bisa berkembang," ujar Conte, seusai pertandingan. 

Empat gol Chelsea dicetak Pedro pada menit ke-1, Gary Cahill (21'), Eden Hazard (62'), dan N'Golo Kante (70'). 

Sepanjang pertandingan, menurut catatan Premier League, Chelsea melepaskan enam tembakan akurat dari total 14 percobaan, dengan penguasaan bola 44 persen. Adapun MU menciptakan lima peluang emas dari 16 upaya. 

"Saya sangat terkesan dengan penampilan tim. Kami mengawali laga dengan bagus, melakukan pergerakan bola yang cepat, dan menciptakan peluang untuk mencetak gol," kata Conte.

Tambahan tiga poin atas MU membuat Chelsea naik ke peringkat empat klasemen sementara Premier League dengan poin 19, tertinggal satu angka dari Manchester City, Arsenal, dan Liverpool yang berada di posisi pertama hingga ketiga. 

Sumber: BBC

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait