Prediksi Cultural Leonesa Vs Real Madrid: Zidane Rotasi Tim

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 26 Okt 2016, 05:00 WIB
Real Madrid akan menjalani laga babak 32 besar Copa del Rey menghadapi Cultural Leonesa pada Rabu (26/10/2016). (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Leon - Real Madrid akan menjalani laga babak 32 besar Copa del Rey menghadapi Cultural Leonesa pada Rabu (26/10/2016) waktu setempat. Laga leg pertama ini akan berlangsung di markas Leonesa yang berkapasitas 13.500 penonton, yaitu Estadio Municipal Reino de Leon.

Pelatih Los Blancos, Zinedine Zidane, kemungkinan akan menyimpan sejumlah pemain utama seperti Cristiano Ronaldo, Gareth Bale dan Karim Benzema pada laga ini. Zidane akan melakukan rotasi agar para pemain utama mempunyai waktu istirahat yang cukup untuk bersiap menjalani pertandingan La Liga menghadapi Deportivo Alaves pada akhir pekan nanti.

Advertisement

Meskipun begitu, bukan berarti kekuatan Los Blancos melemah karena mereka mempunyai pemain pelapis yang hampir sama bagus dengan skuat utama. Zidane akan memberikan menurunkan beberapa pemain cadangan yang menantikan kesempatan tampil.

Di lini depan, Alvaro Morata yang baru mencetak gol kemenangan Real Madrid atas Athletic Bilbao akan menjadi tumpuan. Laga ini bisa dijadikan Morata sebagai ajang pembuktian diri kalau ia mampu diandalkan untuk mengisi lini depan El Real. Morata diprediksi bakal ditemani Marco Asensio dan Lucas Vazquez di barisan depan.

Selain itu, laga ini juga bisa menjadi laga perdana Fabio Coentrao yang baru pulih dari cedera panjang usai menjalani masa peminjaman dari AS Monaco. Los Blancos ingin memperbaiki memori buruk musim kemarin, ketika mereka didiskualifikasi dari ajang Copa del Rey akibat memainkan Denis Cheryshev yang seharusnya menjalani hukuman larangan bertanding.

Sementara itu, Leonesa merupakan klub dari Segunda B yang berpotensi membuat kejutan. Klub yang ditangani Ruben de la Barrera ini tidak terkalahkan dalam sembilan laga terakhir yang telah jalani.

Los Blancos patut mewaspadai dua penyerang Leonesa, yaitu Alex Gallar dan Benjamin Martinez yang sudah menghasikan 12 gol dari 27 gol yang dicetak klub tersebut di kompetisi Segunda B.

Prakiraan susunan pemain

Cultural Leonesa: Jorge Palatsi; Gianni Zuiverloon, Ivan Gonzalez, Angel Bastos; Mario Ortiz, Antonio Martinez, Victor Diaz, Yeray Gonzalez, Cristobal Gil; Alex Gallar, Benjamin Martinez
Pelatih: Ruben de la Barrera

Real Madrid: Kiko Casilla; Daniel Carvajal, Raphael Varane, Pepe, Fabio Coentrao; Mateo Kovacic, Toni Kroos, Isco Alarcon; Lucas Vazquez, Alvaro Morata, Marco Asensio
Pelatih: Zinedine Zidane

Head to Head

-

Lima Laga Terakhir Cultural Leonesa
02/10/2016 Arandina 1-4 Cultural Leonesa (Segunda B)
08/10/2016 Cultural Leonesa 3-1 Caudal (Segunda B)
12/10/2016 Cultural Leonesa 2-1 Albacete (Copa del Rey)
16/10/2016 Guijuelo 0-4 Cultural Leonesa (Segunda B)
22/10/2016 Cultural Leonesa 5-1 Mutilvera (Segunda B)

Lima Laga Terakhir Real Madrid
28/09/2016 Borussia Dortmund 2-2 Real Madrid (Liga Champions)
02/10/2016 Real Madrid 1-1 Eibar (LaLiga Primera Division)
16/10/2016 Real Betis 1-6 Real Madrid (LaLiga Primera Division)
19/10/2016 Real Madrid 5-1 Legia Warsawa (Liga Champions)
24/10/2016 Real Madrid 2-1 Athletic Bilbao (LaLiga Primera Division)

Persentase Bola.com:
Cultural Leonesa 30-70 Real Madrid

Sumber: Berbagai Sumber

Saksikan live streaming pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

Berita Terkait