Bola.com, Madrid - Mantan bintang Real Madrid dan kapten timnas Italia, Fabio Cannavaro, menjagokan megabintang Los Blancos, Cristiano Ronaldo, untuk tampil sebagai juara Ballon d'Or 2016.
Baca Juga
France Football, sebagai pemilik acara penghargaan Ballon d'Or, telah merilis faftar nama 30 pemain yang masuk dalam kandidat untuk meraih penghargaan Ballon d'Or 2016 pada Senin (24/10/2016).
Banyak pihak menjagokan Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, dan Neymar untuk menjadi tiga kandidat teratas peraih gelar Ballon d'Or 2016. Ronaldo dijagokan karena tampil gemilang musim lalu.
Mantan penggawa Manchester United itu membawa Real Madrid meraih Undecima, atau trofi Liga Champions kesebelas musim lalu. Dia kemudian mengantar timnas Portugal menjadi juara Piala Eropa 2016.
"Tak ada keraguan lagi bahwa Cristiano Ronaldo pantas untuk menjadi pemenang Ballon d'Or 2016. Bahkan ketika dia gagal mencetak gol dalam beberapa pertandingan terakhir, kita tak boleh melupakan apa yang telah dia lakukan tahun ini," ujar Cannavaro.
"Carlo Ancelotti biasa bilang bahwa ketika Ronaldo tampil, Real Madrid bagaikan sudah meraih kemenangan 1-0," Pria berkebangsaan Italia itu menambahkan.
Cristiano Ronaldo saat ini masih berupaya kembali ke performa terbaik setelah mengalami cedera lutut. Dia sejauh ini sudah mencetak empat gol dari sembilan pertandingan Real Madrid di semua ajang, dengan rincian dua di La Liga dan Liga Champions.
Sumber: Football-Espana