Bola.com, Padang - Aksi tidak layak dipertontonkan bek Pusamania Borneo FC, Diego Michiels, saat timnya menghadapi Semen Padang, Jumat (11/11/2016) di Stadion H. Agus Salim, Padang, pada pekan ke-28 Torabika Soccer Championship (TSC) presented by IM3 Ooredoo.
Pada menit ke-61 pemain naturalisasi itu melakukan kontak fisik dengan stiker Semen Padang, Marcel Sacramento, di sisi lapangan. Saat Marcel akan melakukan lemparan ke dalam, tanpa alasan yang jelas serta diduga terpancing emosi, Diego menendang dengan keras kaki kanan Marcel dari belakang hingga membuat striker berpaspor Brasil itu terjatuh.
Melihat kejadian, sebagian pemain Semen Padang tersulut emosi hingga terjadi saling tarik antarpemain. Buntut kelakuannya, Diego Michiels dihukum kartu kuning kedua yang artinya harus meninggalkan lapangan.
Aksi itu pun viral di media sosial. Apalagi tindakan tidak sportif itu memang terekam jelas dalam tayangan televisi yang menyiarkan secara langsung partai Semen Padang versus Borneo FC.
Baca Juga
Fans Kabau Sirah yang tergabung dalam beberapa grup di jejaring sosial seperti Facebook mencibir dengan kelakukan mantan kekasih artis Nikita Willy itu.
"Pantas dia tidak dipanggil Alfred Riedl ke timnas. Lihat saja kelakukannya yang bisa merugikan tim," ujar Tarik, fans setia Semen Padang.
Hal sama disampaikan Tonny. "Saya jadi ingin turun dan membalas kelakukan Diego. Namun, setelah dipikir-pikir tidak ada gunanya. Jika rusuh, bisa-bisa manajemen Semen Padang yang disanksi. Meski begitu, saya berharap ada hukuman lain yang diterima pemain itu," harapnya.
Meski mengalami serangan dari belakang, beruntung top scorer sementara TSC itu tidak mengalami cedera berarti. Marcel Sacramento yang jadi idola baru Ranah Minang itu tetap bermain hingga pengujung babak kedua serta ikut merayakan kemenangan Kabau Sirah dari tim tamu.
"Kami ingin Komdis mengevaluasi apa yang dilakukan pemain itu kepada pemain Semen Padang, kalau perlu ada sanksi. Kelakuannya bisa saja menghentikan karier seorang pemain," cetus Ijong, fans Kabau Sirah lainnya.
Komdis ISC dalam pernyataan yang diterima Bola.com memastikan bila kasus ini akan masuk agenda sidang Komdis dan Diego Michiels kemungkinan besar akan terjerat sanksi berat.