Bola.com, Oklahoma City - Setelah tembakan tiga angka Joffrey Lauvergne meleset, terjadi perebutan bola sengit bak royal rumble Smack Down di tengah garis free throw Indiana Pacers. Russell Westbrook dan Steven Adams bahu-membahu mengejar bola liar. Hasilnya adalah jump ball. Lalu terjadi jump ball lagi. Pada jump ball kedua, bola meluncur ke tengah menuju sisi lapangan Oklahoma City Thunder. Victor Oladipo mencoba menyelamatkan bola agar tetap berada di sisi lapangan Pacers. Namun, bola malah mengenai pemain Thunder dan keluar lapangan.
Baca Juga
Situasi di atas sudah cukup untuk menggambarkan kesulitan Thunder sepanjang pertandingan.
Tim asuhan Billy Donovan itu terlihat tampil bagus, tapi mereka tak bisa menjaga bola, mengamankan rebound, dan mengontrol foul dengan baik sehingga kalah 111-115 dari Pacers lewat overtime, Minggu (20/11/2016) atau Senin (21/11/2016) WIB. Setelah laga, Donovan menyebut turnover, defensive rebound, foul, dan tembakan gagal sebagai faktor pembeda dalam pertandingan.
Sementara itu, Westbrook mengatakan jika start Thunder lebih baik, hasil akhir laga bisa berbeda. Thunder tertinggal 10 poin pada kuarter pertama dan sejak saat itu sulit untuk mengejar poin Pacers.
Thunder bisa memberikan perlawanan berkat penampilan gemilang second unit mereka pada akhir kuarter pertama dan awal kuarter kedua serta akhir kuarter ketiga dan awal kuarter keempat.
Bermain tanpa Semaj Christon yang absen karena gegar otak dan retak tulang wajah, Thunder mengubah skema rotasi dengan memainkan Oladipo sebagai point guard second unit. Hasilnya, pemain cadangan Thunder sukses mengemas total 45 poin.
Tertinggal delapan poin saat kuarter terakhir tersisa 4:04 menit lagi, Thunder perlahan mulai bangkit. Kebangkitan Thunder diawali dan diakhiri oleh Russell Westbrook.
Saat laga tinggal 4,6 detik dan Thunder tertinggal 100-103, Donovan meminta timeout untuk menentukan skema serangan terakhir. Di situasi genting inilah Westbrook beraksi. Berawal dari sisi kanan, Westbrook tak bergerak hingga ada pemain yang melakukan screen. Saat rekannya menyediakan screen di posisi yang diinginkan, Westbrook memutar ke sisi lain, menangkap bola, dan langsung melepaskan tembakan tiga angka yang menembus jaring Pacers untuk menyamakan skor dan memaksa laga dilanjutkan ke overtime.
Namun, Thunder hanya memasukkan empat dari 15 usaha tembakan pada periode overtime. Di sisi lain, Pacers memasukkan empat tembakan plus tiga kesempatan free throw. Kekalahan tersebut jadi pelajaran buat Thunder sebelum melakoni tiga laga tandang beruntun pada pekan ini.
Catatan Statistik
- Bench Thunder total mencetak 45 poin, dipimpin oleh Enes Kanter yang menyumbang 16 poin, empat rebound, dan tiga assist.
- Victor Oladipo mencetak 14 poin, lima rebound, enam assist, dan dua steal.
- Untuk kelima kalinya pada musim ini Russell Westbrook mencetak triple-double dengan 31 poin, 11 rebound, dan 15 assist.