Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan melakoni laga kedua Grup A Piala AFF 2016 melawan Filipina di Philippine Sports Stadium, Bocaue, Filipina, Selasa (22/11/2016).
Duel kedua tim di Piala AFF 2016 akan menjadi pertemuan ke-25 sepanjang sejarah. Sejauh ini, Timnas Indonesia masih dominan dengan mengemas 21 kemenangan, 2 imbang, dan 1 kali menelan kekalahan.
Baca Juga
Namun, yang patut dicatat, pada pertemuan terakhir di Piala AFF 2014, Tim Merah Putih takluk dengan skor telak 0-4 dari Phil Younghusband dan kawan-kawan. Kekalahan dengan skor telak itu menodai catatan impresif Timnas Indonesia setiap kali bersua Filipina.
Bagi kedua tim, kemenangan menjadi harga mati untuk menjaga peluang lolos ke babak semifinal setelah meraih hasil yang mengecewakan pada laga pembuka. Filipina bermain imbang 0-0 dengan Singapura sedangkan Timnas Indonesia takluk 2-4 dari Thailand.
Berikut ini adalah jadwal siaran langsung Piala AFF 2016 yang berlangsung hari ini:
Indonesia vs Filipina, FOX Sport/ RCTI, pukul 19.00 WIB
Thailand vs Singapura, FOX Sport, pukul 15.30 WIB