Jose Mourinho Sempat Ingin Boyong Valencia ke Real Madrid

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 25 Nov 2016, 18:42 WIB

Bola.com, Manchester - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, mengaku sempat ingin mendatangkan Antonio Valencia ketika masih menjadi pelatih Real Madrid.

Advertisement

"Saya pernah mencoba untuk mendatangkan Antonio Valencia beberapa tahun yang lalu ketika masih di Real Madrid," kata Mourinho kepada MUTV.

"Meskipun dia saat itu tak bermain sebagai bek kanan, namun saya yakin dia akan tampil luar biasa di posisi itu. Jadi, saya tak terkejut dengan penampilannya musim ini," ucap Mourinho.

Ketika diboyong Sir Alex Ferguson dari Wigan Athletic pada 2009, Valencia sejatinya dimainkan sebagai pemain sayap kanan. Baru pada musim 2011-2012, Sir Alex ketika itu mencoba Valencia sebagai bek kanan dalam lima pertandingan di berbagai ajang.

Pada musim perdana manajer Louis van Gaal, Valencia mulai sering dimainkan sebagai bek kanan. Kemudian pada musim 2015-2016 hingga saat ini posisi tersebut menjadi pakem Valencia bersama Manchester United.

"Dia berhasil terhindar dari cedera, kecuali operasi kecil pada bagian tangannya. Saya rasa dia adalah bek kanan yang memberi kami kekuatan maksimal ketika sedang menyerang," ujar manajer berpaspor Portugal itu.

Di bawah asuhan Jose Mourinho, Antonio Valencia sejauh ini sudah tampil selama 1142 menit dalam 13 laga di berbagai ajang. Pemain asal Ekuador itu saat ini terikat kontrak hingga 30 Juni 2017.

Sumber: Manchester United

Berita Terkait