Alba Minta Barcelona Fokus Hadapi Laga El Clasico

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 28 Nov 2016, 13:06 WIB

Bola.com, Barcelona - Bek Barcelona, Jordi Alba, meminta rekan-rekannya untuk melupakan hasil imbang 1-1 melawan Real Sociedad, Minggu (27/11/2016), dan fokus untuk menghadapi laga El Clasico melawan Real Madrid, Sabtu (3/12/22016).

Advertisement

"Real Sociedad bermain lebih baik. Saya tidak berpikir jika kami meremehkan mereka. Semua orang bebas berpendapat sesuka mereka. Akan tetapi, saya pikir Sociedad hanya bermain lebih baik ketimbang kami," kata Alba.

"Ketika lawan bermain lebih baik, kami harus mengakui hal itu. Kami menargetkan untuk selalu bermain baik dalam setiap pertandingan di kompetisi ini, sebelum fokus ke El Clasico," dia melanjutkan.

Pada laga melawan Sociedad, Barcelona tertinggal lebih dulu melalui gol Willian Jose pada menit ke-53. Namun, Blaugrana berhasil menyamakan kedudukan melalui aksi Lionel Messi enam menit berselang.

Hasil ini membuat Barcelona semakin memperpanjang tren negatif ketika bersua Sociedad. Tercatat, tim asal Catalan itu meraih tiga hasil imbang dan menelan lima kekalahan, dari delapan laga terakhir di Anoeta.

Meski demikian, Barcelona memiliki catatan bagus ketika berhadapan melawan Real Madrid. Dari enam pertemuan terakhir, Blaugrana meraih empat kemenangan dan dua kekalahan.

"Pertandingan kontra Madrid adalah satu di antara laga yang ingin kami menangi. Sekarang, yang kami lakukan hanyalah menunggu pertandingan Clasico. Jika kami mampu menang, maka kami bisa bersaing untuk trofi La Liga," kata Alba.

Barcelona saat ini berada di urutan kedua klasemen sementara La Liga, dengan 27 poin dari 13 pertandingan. Mereka tertinggal enam poin dari Real Madrid yang berada di posisi puncak.

Sumber: Barcelona

 

Berita Terkait