Bola.com, London - Bek Arsenal, Hector Bellerin, berharap bisa kembali berlatih ringan pada pekan ini setelah mengaku proses pemulihan cederanya berjalan sangat baik.
Baca Juga
Hector Bellerin mengalami cedera engkel saat menghadapi Tottenham Hotspur, 6 November 2016. Seusai pertandingan yang berakhir 1-1 itu, manajer Arsenal, Arsene Wenger, mengonfirmasi, Hector Bellerin kemungkinan bakal absen selama empat pekan.
Namun, ternyata proses pemulihan cedera Hector Bellerin berjalan lebih cepat dari perkiraan. Pemain berusia 21 tahun itu pun diberitakan sudah dapat kembali berlatih ringan.
"Ini berjalan sangat baik. Lebih baik dari pada yang saya perkirakan. Sangat sulit untuk pulih dari cedera yang cukup menyakitkan ini," kata Hector Bellerin.
"Namun, saya akan mencoba untuk kembali berlatih pada pekan ini dan semoga saya bisa kembali ke lapangan kurang dari empat pekan," Hector Bellerin menambahkan.
Absennya Hector Bellerin membuat Arsene Wenger hanya memiliki dua opsi, yakni Carl Jenkinson dan Mathieu Debuchy. Hanya saja, Mathieu Debuchy dikabarkan mengalami cedera saat tampil melawan Bournemouth.
Sumber: Sky Sports