Ini Jadwal Pertandingan Wakil Indonesia di 8 Besar Makau Terbuka

oleh Muhammad Wirawan Kusuma diperbarui 02 Des 2016, 08:11 WIB
Muhammad Bayu Pangisthu menjadi salah satu wakil Indonesia yang bakal berjuang di babak perempat final Makau Terbuka 2016. (PBSI)

Bola.com, Makau - Indonesia mengirimkan enam wakilnya ke perempat final Makau Terbuka Grand Prix Gold 2016 yang akan berlangsung Jumat (2/12/2016). Namun, hanya ada satu pemain yang akan mewakili Merah Putih di nomor tunggal.

Advertisement

Dia adalah Muhammad Bayu Pangisthu. Dia menjadi satu-satunya pemain tunggal Indonesia yang tersisa di babak 8 besar.

Namun, lawan berat akan dihadapi pemain berusia 20 tahun ini. Bayu harus berhadapan dengan unggulan pertama asal Taiwan, Chou Tien-chen.

Lawan berat juga akan dihadapi pasangan Weni Anggraini/Aprilsasi Putri Lejarsar Variella. Mereka sudah harus bertemu unggulan pertama asal China, Chen Qingchen/Jia Yifan.

Sementara itu, ganda campuran Indonesia, Alfian Eko Prasetya/Annisa Saufika, akan menantang unggulan ketiga asal Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing.

Sedangkan unggulan keempat, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, mendapat hadangan dari pasangan Taiwan, Lu Ching-yao/Yang Po-han.

Lawan relatif mudah bakal dihadapi Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istirani dan Hardianto/Kenas Adi Haryanto.

Anggia/Ni Ketut akan bermain lawan pasangan Taiwan, Chiang Kai-hsin/Hung Shih-han. Sementara Hardianto/Kenas bertanding kontra wakil Singapura, Danny Bawa Chrisnanta/Hendra Wijaya.

Berikut ini jadwal pertandingan wakil Indonesia pada babak perempat final Makau Terbuka Grand Prix Gold 2016:

Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istirani vs Chiang Kai-hsin/Hung Shih-han (Taiwan)

Chou Tien-chen (Taiwan) vs Muhammad Bayu Pangisthu

Hardianto/Kenas Adi Haryanto vs Danny Bawa Chrisnanta/Hendra Wijaya (Singapura)

Alfian Eko Prasetya/Annisa Saufika vs Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia)

Chen Qingchen/Jia Yifan (China) vs Weni Anggraini/Aprilsasi Putri Lejarsar Variella

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Lu Ching-yao/Yang Po-han (Taiwan)