Antonio Conte Khawatirkan Kondisi Beberapa Pemain Chelsea

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 09 Des 2016, 20:50 WIB

Bola.com, London - Manajer Chelsea, Antonio Conte, mengkhawatirkan kondisi fisik sejumlah pemain kunci Chelsea jelang pertandingan menghadapi West Bromwich Albion pada pekan ke-15 Premier League (11/12/2016).

Chelsea menargetkan poin penuh saat menjamu West Brom di Stamford Bridge. Namun langkah Chelsea sedikit berat setelah beberapa pemain utama seperti Diego Costa dan Pedro Rodriguez terancam absen karena mengalami cedera. 

Advertisement

Costa dan Pedro menjadi tumbal kemenangan Chelsea atas Manchester City. Pedro lebih dahulu ditarik keluar pada menit ke-50 dan digantikan Willian karena mengalami masalah pada engkel, sedangkan Costa keluar pada menit ke-85 karena masalah pada otot.

Selain kedua pemain tersebut, pemain lain yang juga dikhawatirkan absen pada laga melawan West Brom adalah Nemanja Matic. Pemain asal Serbia tersebut sudah absen sejak laga melawan Manchester City karena masalah pada otot.

Conte akan menunggu keputusan dari tim medis klub yang akan memastikan kondisi terakhir dari para pemain. Manajer asal Italia tersebut sudah menyiapkan skenario terburuk jika Costa, Pedro dan Matic tidak bisa tampil pada laga melawan West Brom.

Manajer asal Italia tersebut siap kembali menurunkan Cesc Fabregas untuk menggantikan peran Matic. Pada laga melawan City, Fabregas tampil apik dan mampu menjaga ritme permainan Chelsea. Untuk menggantikan Pedro, Conte berpotensi mengandalkan Willian yang sudah pulih dari cedera, sedangkan Michy Batshuayi mempunyai kesempatan menunjukkan kemampuan jika Costa absen.

Chelsea saat ini bertengger di puncak klasemen Premier League dengan koleksi 34 poin. Skuat asuhan Conte tersebut mencatatkan hasil positif setelah meraih delapan kemenangan secara beruntun di Premier League.

Sumber: Daily Star

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini