Ladeni Persib, Arema Waspadai Ketajaman Sergio van Dijk

oleh Iwan Setiawan diperbarui 16 Des 2016, 22:20 WIB
Striker Persib Bandung, Sergio van Dijk paling diwaspadai pertahanan Arema Cronus. (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)

Bola.com, Malang - Kiper Arema Cronus, Achmad Kurniawan memberikan kewaspadaan penuh kepada striker naturalisasi Persib Bandung, Sergio van Dijk menjadi momok bagi pertahanan Arema Cronus dalam laga terakhir Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (18/12/2016).

Kakak kandung kiper timnas Kurnia Meiga tersebut mengakui paling waspada dengan pergerakan SvD. Sebab, pemain plontos itu saat ini jadi top scorer sementara Persib dengan 12 gol. "Pengalaman dan skillnya yang harus diwaspadai karena pemain ini tenang dan bisa menempatkan bola di posisi yang sulit sekalipun," kata kiper 37 tahun ini.

Untuk meredam keganasan SvD, dia berharap dua stopper Arema, Hamka Hamzah dan Goran Gancev untuk memberikan penjagaan ketat. "Saya sudah amati beberapa gol yang dicetak Sergio. Saya sudah pelajari dan akan terus mengingatkan dua bek di depan saya untuk mengikuti pergerakannya," kata kiper yang dibesarkan oleh Persita Tangerang itu.

Advertisement

AK mengakui kalau setiap pertandingan dia tidak bisa berjuang sendiri karena dia butuh bantuan dari pemain belakang agar disiplin sehingga pemain lawan tidak sampai punya kesempatan menembus gawangnya.

"Bagi seorang kiper, selain skill, juga harus hafal dengan karakter lawan dan rekan di lini belakang. Itu pengalaman yang bicara. Dan saya akan berusaha agar tidak kebobolan," ia menuturkan.

Sebenarnya selain SvD, Persib masih punya sejumlah pemain tajam di lini tengah atau sayap seperti Atep, Robertino Pugliara, Marcos Flores, dan wonderkid Febri Haryadi. Namun, para pemain itu ketajamannya dinilai masih di bawah SvD.

"Biasanya para pemain tengah dan sayap akan memberikan bola ke Sergio, tapi kalau sudah buntu tembakan pemain lain juga bisa mengancam. Makanya, jangan kasih ruang untuk pemain Persib," lanjut mantan kiper Persik Kediri dan Semen Padang itu.

Dalam pertandingan ini, Arema butuh sebuah kemenangan untuk menutup TSC 2016 dengan manis. Hanya saja, peluang juara mengecil karena jika Persipura imbang atau menang, trofi terbang ke Jayapura.