Bola.com, Bangkok - Partai puncak Piala AFF 2016 tuntas. Thailand berhasil menjadi juara setelah mengalahkan Timnas Indonesia dengan agregat 3-2, hasil kekalahan 1-2 dan kemenangan 2-0 di Stadion Rajamangala, Bangkok, Sabtu (17/12/2016).
Gelar kelima bagi Thailand memang menyakitkan bagi Indonesia. Saat Thailand merengkuh gelar kelima dalam turnamen ini, Indonesia harus rela kembali menyandang sebagai runner-up.
Baca Juga
Di balik rivalitas kedua tim dalam laga final baik leg pertama maupun kedua, terdapat beberapa momen di mana pemain kedua tim saling berpelukan, lalu suporter kedua tim yang saling respek satu sama lain.
Berikut Bola.com merangkum tiga momen kemesraan kedua negara dalam duel final Piala AFF 2016.
1. Thailand musuh yang baik
Momen mengharukan terjadi seusai duel leg kedua final Piala AFF 2016 di Stadion Rajamangala, Bangkok, Sabtu (17/12/2016). Akhir yang pahit bagi Timnas Indonesia dan tentu saja pesta bagi Thailand yang meraih gelar kelima mereka dalam turnamen ini.
Dalam pertandingan yang berlangsung dengan tensi tinggi, terjadi beberapa duel keras dan puncaknya saat Abduh Lestaluhu diganjar kartu merah, para pemain kedua tim sempat beradu mulut.
Akan tetapi, setelah pertandingan, semua permusuhan itu hilang. Pemain Thailand dengan rendah hati menyalami satu persatu pemain Indonesia, mereka bertukar kaus dan berpelukan. Dalam foto ini, Ferdinand Sinaga terlihat sangat dramati saat dipelu oleh pemain Thailand.
Situasi berbeda ketika Timnas Indonesia bertandang ke Vietnam. Laga yang berjalan panas membuat pemain tuan rumah tegang. Apalagi mereka kalah dan gagal melangkah ke final.
2. Pemain Thailand hapus airmata Zulham
2. Pemain Thailand hapus airmata Zulham
Sedih dan kecewa menghinggapi seluruh pemain Timnas Indonesia setelah kalah 0-2 di Rajamangala. Tak sedikit dari mereka yang tak bisa menahan air mata. Salah satunya pemain sayap Zulham Zamrun. Zulham berkaca-kaca setelah impiannya meraih juara kandas.
Seusai pertandingan, bek Thailand, Prathum Chutong menghampiri Zulham. Pemain yang parasnya mirip Zulham hingga dijuluki kembaran ketiga Zulham ini langsung memeluk Zulham, lalu bertukar kaus dan berfoto bersama.
Pada leg pertama di Indonesia, Zulham juga melakukan hal yang sama. Dia menghampiri Prathum dan mengajaknya foto bersama.
3. Saat suporter Thailand berteriak Indonesia..
3. Saat suporter Thailand berteriak Indonesia..
Ada momen indah saat duel leg kedua final Piala AFF 2016 berakhir. Stadion Rajamangala sebagai tempat duel menjadi lautan biru. Namun, dari lautan biru tersebut ada sekitar 1.000 fans Indonesia yang hadir dengan warna merah.
Seusai pertandingan, suporter Thailand memberi hormat kepada Indonesia dengan meneriakkan yel-yel Indonesia. Hal tersebut langsung disambut hangat oleh fans Indonesia dan mereka membalas dengan meneriakkan yel-yel Thailand.
Momen itu disebarkan oleh videojurnalis Chanel News Asia lewat akun twitternya @justin_ong. Video pendek berdurasi enam detik langsung mendapat respons positif dari fans kedua negara. Video suporter Thailand yang meneriakkan kata Indonesia mendapat respons terbaik, dengan 4 ribu retweet.
Classy from #Thailand fans to chant "#Indonesia" at match's end https://t.co/cOLhU1izqa #AFFSuzukiCup #THAvINA pic.twitter.com/g15TVf4QyF
— justin ong (@JustinOngCNA) December 17, 2016