Thailand Pertimbangkan Kontrak Baru buat Kiatisuk Senamuang

oleh Aning Jati diperbarui 19 Des 2016, 13:00 WIB

Bola.com, Bangkok - Kiatisuk Senamuang jelas tidak bisa dilepaskan dari kesuksesan timnas Thailand memenangi gelar kedua Piala AFF dalam empat tahun terakhir. Pelatih 43 tahun itu, membantu The War Elephants merebut gelar juara Piala AFF 2014 dan yang baru saja, Piala AFF 2016.

Meski begitu, masa depan Kiatisuk Senamuang di timnas Thailand masih menggantung. Pada akhir Mei 2016 kabar perpanjangan kontrak pelatih dengan panggilan Zico itu muncul. Masa baktinya hinggga setahun ke depan.

Hanya, ternyata kontrak setahun itu tuntas pada Februari 2017. Praktis, keberadaan Kiatisuk Senamuang di kursi panas pelatih timnas Thailand tidak akan lama lagi.

Seperti dilansir di Bangkok Post, Senin (19/12/2016), Asosiasi Sepak Bola Thailand (FAT) baru akan mengadakan pertemuan dengan Kiatisuk pada awal Januari 2017.

Advertisement

Namun, FAT melalui sang presiden Somyot Poompunmuang, membuka sedikit gambaran kemungkinan bila kontrak Kiatisuk akan diperpanjang.

"Untuk kesuksesan timnas Thailand di Piala AFF tahun ini, FAT ingin mengucapkan selamat dan terima kasih kepada pemain untuk kerja keras mereka," kata Somyot Poompunmuang.

"Terlepas dari pemain, staf pelatih juga berperan penting. Mereka juga bagian dari tim yang memenangkan gelar juara kelima," imbuh sang presiden.

Kemungkinan perpanjangan kontrak itu muncul setelah Somyot Poompunmuang memiliki penilaian positif akan kinerja Kiatisuk. "Dia merupakan tokoh utama dan saya ingin memujinya atas taktik-taktik bagus yang dipakainya," ujarnya.

"Kami mengetahui kontraknya dengan FAT akan berakhir pada Februari. Oleh karena itu kami akan memanggil Kiatisuk pada Januari untuk mendiskusikan perihal kontraknya. Kami juga akan bicara tentang target di masa mendatang yang akan dicapai timnas," tutur Somyot Poompunmuang.

Kiatisuk Senamuang merupakan satu-satunya sosok yang sukses mengangkat trofi juara Piala AFF sebagai pemain dan pelatih. Striker legendaris Thailand ini meraih gelar juara sebanyak tiga kali saat masih jadi pemain, pada edisi 1996, 2000, dan 2002. 

Sementara kiprahnya sebagai pelatih, Kiatisuk Senamuang sudah bisa disamakan dengan pelatih senior Peter Withe dan Radojko Avramovic, yang masing-masing sukses mempersembahkan dua gelar juara Piala AFF untuk timnas Thailand dan timnas Singapura. 

 

Berita Terkait