Pertamina Tak Kucurkan Dana, Rio Haryanto Batal Tampil di F1?

oleh Muhammad Wirawan Kusuma diperbarui 28 Des 2016, 07:14 WIB
Pertamina mengaku tak akan memberikan dana sponsor untuk Rio Haryanto kembali ke F1 musim depan.

Bola.com, Jakarta - Peluang Rio Haryanto untuk kembali ke F1 pada musim depan kian menipis. Pertamina yang sebelumnya menjadi sponsor, tak akan mengucurkan dana untuk Rio kembali balapan musim depan.

 

Advertisement

Pertamina mengaku terbentur dengan deadline yang diminta tim soal persetujuan dokumen kontrak maupun soal dana yang dibutuhkan. Vice President Corporate Communication PT. Pertamina, Wianda Pusponegoro, mengatakan pihaknya sudah berusaha maksimal.

"Sebenarnya sedang kami review bersama (soal dana). Namun, sepertinya sudah tidak bisa memenuhi batas waktu konfirmasi yang diminta tim. Sudah lewat sejak pekan lalu. Maka tahun ini belum ada kelanjutan untuk F1," ujar Wianda kepada Bola.com, Selasa (27/12/2016).

Tentunya ini menjadi pukulan telak buat manajemen Rio yang justru tengah berupaya keras untuk mencari sponsor. Sudah bukan rahasia lagi, manajemen pebalap asal Solo itu menaruh harapan besar kepada Pertamina.

Sekadar gambaran, Pertamina selalu menjadi sponsor Rio sejak tampil di GP3. Saat Rio bergabung dengan Manor Racing pada F1 2016, perusahaan plat merah ini mengucurkan dana sebesar 5 juta euro (sekitar Rp 70 miliar).

Tentunya dana dari Pertamina sangat dibutuhkan Rio. Apalagi pebalap berusia 23 tahun itu membutuhkan banyak dana untuk bergabung dengan Manor atau Sauber, dua tim yang masih menyisakan tempat untuk balapan F1 musim 2017.

Bukan rahasia lagi, kedua tim itu memang mencari pay driver demi membiayai kebutuhan tim dalam mengarungi balapan musim depan.

Saat ini, Rio Haryanto dan manajemennya belum berkomentar terkait keputusan Pertamina. Pebalap yang mengidolakan Ayrton Senna itu diketahui tengah menjalani ibadah umroh.