Bola.com, Jakarta - Pemain Jong Ajax yang mempunyai darah Indonesia, Ezra Walian membantah kedatangannya ke Tanah Air untuk melalukan tahapan proses menjadi WNI yang akhir-akhir ini ramai dibicarakan pecinta sepak bola Indonesia.
Pemain yang mempunyai ayah asal Manado menegaskan jika kedatangannya kali ini hanya untuk berlibur. Ezra Walian hadir dalam pertandingan ekshibisi yang digagas PSSI di Lapangan Kopasus Atang Soetrisna, Cijantung, Jakarta Timur, Kamis (29/12/2016).
Baca Juga
Selain Ezra dalam pertandingan itu hadir pula anak angkat Cristian Ronaldo, Martunis. Ezra usai pertandingan membantah isu yang beredar di masyarakat jika ia akan segera berpindah negara dalam waktu dekat ini.
"Saya ke Indonesia sekarang ini hanya untuk liburan saja. Saya memang sudah bertemu dengan PSSI, tapi untuk saat ini saya datang ke Indonesia untuk liburan. Mereka (PSSI) mengundang saya, tapi untuk itu (naturaliasasi) belum ada pembicaaran,; kata Ezra Walian.
Meski belum menegaskan kepastian soal jadi WNI, Ezra mengaku sudah mengikuti perkembangan Timnas Indonesia terutama Timnas Senior yang barus aja berjuang di Piala AFF dan meraih titel sebagai runner up.
"Tentu saja, saya mengikuti perkembangan Timnas Indonesia sampai final Piala AFF. Saya pun bangga dan sempat menonton perjuangan mereka. Mungkin (suatu saat membela Timnas Indonesia), karena saya tidak tidak tahu kedepannya seperti apa," Ezra mengakhiri pembicaraan.
Ezra rencanannya akan kembali ke Belanda, Jumat (30/12/2016) malam, setelah berada di Indonesia selama lima hari. Ezra bergabung Jong Ajax sejam 2016. Jong Ajax atau Ajax 2 merupakan tim cadangan Ajax Amsterdam yang bermain di Eerste Divisie.