Bola.com, Jakarta - Pertandingan ekshibisi spesial yang melibatkan lima peraih medali emas Olimpiade tersaji di lapangan bulutangkis indoor Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Jumat (30/12/2016). Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menutup tahun 2016 dengan bertanding bersama para peraih medali Olimpiade, yaitu Alan Budikusuma, Susy Susanti, Tontowi Ahmad, Taufik Hidayat, dan Ricky Soebagdja.
Baca Juga
Menpora bertanding dalam dua sesi. Pada sesi pertama dia berpasangan dengan Tontowi menghadapi pasangan Taufik/Ricky. Pertandingan pun berlangsung seru karena Tontowi banyak melepaskan smes-smes keras yang menjadi ciri khasnya.
Namun, bukan berarti Menpora bisa bersantai-santai sepanjang pertandingan. Dia beberapa kali juga harus meladeni bola-bola sulit dari Taufik dan Ricky. Menpora bahkan sempat bisa memperdaya Ricky lewat permainan di depan net.
Pada sesi kedua, Menpora giliran berpasangan dengan Taufik Hidayat. Mereka menghadapi pasangan suami istri peraih medali Olimpiade Barcelona 1992, Alan / Susy yang kali ini bertanding sebagai ganda campuran. Susy, yang kini menjabat sebagai Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, masih tampak lincah meskipun sudah lama pensiun dari lapangan bulutangkis. Pertandingan kali ini juga berlancar santai sembari diselingi saling meledek ketika salah satu gagal mengembalikan pukulan lawan.
"Asyik juga bisa main bareng-bareng Olimpian ini. Sekalian juga upgrade skill," kata Menpora seusai pertandingan sembari tertawa kecil.
Pasangan Tontowi saat meraih medali emas di Olimpiade Rio de Janeiro 2016, Liliyana Natsir, sebenarnya juga hadir pada acara tersebut. Namun, dia tidak turun bermain karena masih dalam proses pemulihan cedera lutut. Cedera itu memaksanya mundur di tengah-tengah turnamen BWF Super Series Finals 2016 di Dubai, Uni Emirat Arab, pada 14-18 Desember.