Rossi Dinilai Bakal Kesulitan Ladeni Vinales pada MotoGP 2017

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 05 Jan 2017, 13:40 WIB
Valentino Rossi Dinilai Bakal Kesulitan Ladeni Maverick Vinales pada pacuan juara MotoGP 2017.

Bola.com, Madrid - Pebalap baru Movistar Yamaha, Maverick Vinales, diprediksi menjadi penantang utama Marc Marquez pada pacuan gelar juara dunia MotoGP 2017. Adapun Valentino Rossi dinilai bakal kesulitan meladeni Vinales yang lebih muda dan sangat cepat di lintasan. 

Pendapat tersebut diungkapkan pebalap anyar KTM yang musim lalu memperkuat Yamaha Tech 3, Pol Espargaro. Menurut dia, persaingan menuju gelar juara dunia bakal diramaikan oleh Marquez, Vinales, Rossi, dan juga Jorge Lorenzo. Di antara empat kandidat tersebut, Espargaro menilai duel terketat bakal melibatkan Marquez dan Vinales. 

Advertisement

"Tentu saja (Marquez kandidat terkuat), terutama tahun ini. Saya rasa Honda telah belajar dari tahun lalu dan akan mengawali musim dengan dasar yang lebih bagus," kata Espargaro mengomentari peluang Marquez mempertahankan gelar juara dunia pada MotoGP 2017, seperti dilansir AS, Kamis (5/1/2017). 

"Saya rasa Vinales akan menjadi pesaing terkuat (Marquez). Dia muda, bertalenta, dan punya motor yang sangat cepat. Saya merasa Valentino tak lagi berada di level yang sama dengan Vinales," sambung pebalap asal Spanyol tersebut.

Rossi akan mencicipi atmosfer baru di Movistar Yamaha bersama Vinales setelah tujuh musim berduet dengan Lorenzo. Meski baru dua musim tampil di ajang MotoGP, Vinales sudah membuktikan kelasnya dengan finis pada posisi keempat klasemen akhir. Prestasi tersebut tak bisa dianggap remeh karena Vinales memperkuat Suzuki, yang notabene levelnya masih di bawah Yamaha dan Honda.

Itulah sebabnya beberapa pihak meyakini Rossi bakal kesulitan meladeni Vinales karena sang rekan setim kemungkinan bakal makin cepat saat menggeber motor YZR-M1 milik Yamaha. Vinales sudah memberi bukti awal dengan mencatat waktu lap tercepat pada dua hari tes MotoGP di Valencia, 15-16 November 2016.  

Tak heran, Espargaro mengaku tak sabar melihat kiprah Vinales bersama Yamaha. "Yang harus mendapat perhatian adalah Vinales bersama Yamaha. Saya yakin dia bakal sangat bagus. Dia pebalap dengan talenta luar biasa dan Yamaha punya motor yang sangat bagus," kata Espargaro memprediksi kiprah Maverick Vinales pada MotoGP 2017

Berita Terkait